Jadwal Piket kreatif: Menelusuri kehidupan malam Kota Tasikmalaya, Susu Telur Madu dan Bubur Ayam Andalan

- 23 Oktober 2022, 09:12 WIB
Jadwal Piket kreatif: menelusuri kehidupan malam Kota Tasikmalaya, susu telur madu dan bubur ayam andalan. Tangkapan layar. /YouTube/Emzy Ardiwinata/
Jadwal Piket kreatif: menelusuri kehidupan malam Kota Tasikmalaya, susu telur madu dan bubur ayam andalan. Tangkapan layar. /YouTube/Emzy Ardiwinata/ /

DESKJABAR -Jadwal Piket kreatif yang diselaraskan dengan 'denyut' kehidupan kota Tasikmalaya sudah lama diandalkan warganya.

Di masa sebelum pandemi Covid-19 jadwal piket kreatif sudah lama diterapkan para pelaku ekonomi dengan wisata kuliner.

Namun, ketika masa pandemi itu 'denyut' ekonomi dan kehidupan malam di Tasikmalaya seolah terhenti.

Tapi, suasana itu sepertinya sudah mulai normal. Setidaknya kehidupan malam sudah nampak kembali.

Warga sudah mulai bergeliat menerapkan kembali jadwal piket kreatif.

Baca Juga: 3 Objek Wisata Jember Hits dan Instagramable, Udara Sejuk Ada View Pantai Air Terjun Eksotis, Wajib Coba!

Masih kebayang nggak di kehidupan malam emper toko di dekat mesjid Agung, atau di sudut jalan Galunggung/Gunung Sabeulah?

Para pelaku bisnis sehabis seharian bekerja di Jalan HZ Mustofa dan Cihideung serta sekitarnya, maupun penikmat hiburan karaoke sehabis melakukan aktivitasnya, yang pertama dicari adalah tempat kuliner.

Ada tempat populer dan keren yang sering dikunjungi para wisatawan domestik yaitu kuliner Oni dekat mesjid Agung, atau bubur ayam prapatan jalan Galunggung Tasikmalaya.

Para pedagang di emper toko Jalan Yudanegara, simpang taman kota, dekat Masjid Agung, berjejer para pedagang bakso, mie leueur, martabak, gorengan, susu telur madu, dan lain-lain.

Halaman:

Editor: Dendi Sundayana

Sumber: berbagai sumber liputan


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x