KOPI Sarasa Tasikmalaya, Suguhkan Sensasi Ngopi di Alam Terbuka Hutan Pinus

- 15 Agustus 2022, 16:27 WIB
Kedai Kopi Sarasa Tasikmalaya memanjakan pengunjung dengan konsep outdoor di tengah hutan pinus./DeskJabar/Dindin Hidayat.
Kedai Kopi Sarasa Tasikmalaya memanjakan pengunjung dengan konsep outdoor di tengah hutan pinus./DeskJabar/Dindin Hidayat. /

DESKJABAR – Kopi Sarasa Tasikmalaya menjadi hits khususnya bagi pecinta kopi karena suguhkan konsep outdoor atau alam terbuka.

Kopi Sarasa menyuguhkan sensasi ngopi di tengah rindangnya hutan pinus dengan view panorama alam nan indah dipadu udaranya yang sejuk dan segar.

Ya, Kopi Sarasa memilih lokasi yang unik yakni di tengah hutan pinus di Area wisata alam Curug Badak Batu Hanoman, di kampung Setiamulya, Desa Sukasetia, Kecamatan Cisayong, Kabupaten Tasikmalaya.

Baca Juga: 5 Wisata Banjarnegara yang Hits dan Wajib Dikunjungi, Ada Danau Air Hujan dengan Panorama Mirip di Amerika

Dari Kota Tasikmalaya ke lokasi Kopi Sarasa via jalur Cisayong berjarak sekitar 17 km dengan waktu tempuh sekitar 30-45 menit.

Selain via Cisayong, jalur alternatif lainnya bisa melalui Jalan Cisinga (Ciawi Singaparna) ke arah Cigorowong, Ciherang atau melalui jalur Rajapolah.

Karena lokasi kedai Kopi Sarasa berada di area Wisata Alam Curug Badak Batu Hanoman, sebelum masuk kamu akan dikenakan tiket sebesar Rp.10.000.

Baca Juga: Karyawan Alfamart Diancam UU ITE oleh Konsumen dan Pengacara, Inilah Tanggapan Resmi dari Pihak Perusahaan

Tiket itu sebenarnya diperuntukan bagi pengunjung yang akan menikmati area Wisata Curug Badak Batu Hanoman dan fasilitas lainnya.

Halaman:

Editor: Zair Mahesa


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x