Pengabdi Setan 2 Sedang Tayang di Bioskop, Cek 5 Fakta Menarik yang Bikin Sekuel Film Ini Lebih Seram

- 5 Agustus 2022, 08:43 WIB
5 fakta menarik dari film horor Pengabdi Setan 2, yang mulai tayang hari ini di bioskop/Instagram @jokoanwar
5 fakta menarik dari film horor Pengabdi Setan 2, yang mulai tayang hari ini di bioskop/Instagram @jokoanwar /

DESKJABAR - Salah satu film horor sekuel Pengabdi Setan 2 sudah mulai tayang sejak kemarin 4 Agustus 2022 di bioskop seluruh Indonesia.

Dengan judul Pengabdi Setan 2 : Communion, film horor yang awalnya hits pada 2017 lalu itu menceritakan kembali kisah keluarga Rini, yang pada film pertama mengisahkan orang tuanya yang mengikuti suatu sekte.

Dalam film Pengabdi Setan 2 ini, akan diceritakan kisah yang masih menjadi misteri dan belum terpecahkan dari sekuel pertama.

Sementara itu, dikabarkan sosok hantu ibu juga akan kembali muncul di film horor Pengabdi Setan 2.

Baca Juga: Pilihan Wisata Terpopuler di Glamping Paling Hits, Indah Pagupon Camp dan Apache Camp, Suasana Suku Indian

Lalu, dalam cuplikan trailer Pengabdi Setan 2, akan semakin menarik karena ayah Rini dalam cerita tersebut akan ditampilkan menjadi orang yang berperan dalam sekte terlarang itu.

Nah, bagi yang masih ragu untuk menonton film horor Pengabdi Setan 2 : Communion, ada 5 fakta menarik tentang film Pengabdi Setan 2 ini.

Dikutip DeskJabar.com dari kanal YouTube fauzisebas, berjudul '5 fakta menarik tentang film pengabdi setan 2', diunggah pada 31 Juli 2022.

Berikut ini 5 fakta menarik dari film horor Pengabdi Setan 2 yang hari ini mulai tayang di bioskop :

Baca Juga: Keutamaan Puasa Muharram yang Tidak Boleh Diabaikan karena Pahalanya Luar Biasa, Dosa Setahun Bisa Terhapus!

1. Netizen membantu penemuan lokasi syuting

Lokasi syuting film horor Pengabdi Setan 2 ini berada di sebuah rumah susun. Untuk memilih tempat tersebut sebagai lokasi syuting, ternyata Joko Anwar sebagai sutradara film dibantu oleh netizen.

Selama empat bulan lamanya Joko Anwar mencari lokasi syuting untuk Pengabdi Setan 2, namun tidak kunjung menemukan yang cocok.

Akhirnya sang sutradara tersebut meminta bantuan netizen untuk menemukan lokasi syuting film Pengabdi Setan 2 yang akhirnya dijadikan latar film horor tersebut.

2. Lokasi di rusun terbengkalai selama 15 tahun

Baca Juga: DPO Korupsi Bank Mandiri Ditangkap Kejakgung, Rugikan Negara 120 miliar

Diketahui bahwa lokasi syuting film horor Pengabdi Setan 2 adalah di sebuah rusun (rumah susun) yang sudah terbengkalai selama 15 tahun.

Tak hanya itu, rusun dengan 15 lantai tersebut juga terlihat sangat menakutkan, sehingga sangat cocok dijadikan latar tempat untuk Pengabdi Setan 2.

3. Lantai terlarang di rusun lokasi syuting

Menurut kabar, bahwa Joko Anwar telah mendapat pesan dari penjaga lokasi syuting Pengabdi Setan 2, yaitu untuk tidak menggunakan ataupun menaiki lantai tujuh di rusun tersebut baik itu kru atau pemain.

Baca Juga: Kandungan Antioksidan Tinggi, Daun Mint Dipercaya Bisa Sembuhkan Cacar Monyet, Begini Caranya

4. Film pertama yang tayang di IMAX

Film horor Pengabdi Setan 2 adalah film pertama dari Indonesia yang tayang di IMAX.

IMAX adalah sebuah proyeksi film, seperti bioskop, yang menampilkan film dengan kualitas lebih tinggi dari film konvensional biasanya.

Di IMAX biasanya hanya diputarkan film dari luar negeri karena kualitas audio serta visualnya sangat bagus.

Ini juga menjadi salah satu daya tarik bagi film horor Pengabdi Setan 2.

Baca Juga: Kura-Kura ‘Mencari Cinta’ Tertabrak Kereta Api, Sempat Membuat Kekacauan, Untung Selamat, Tempurungnya Robek!

5. Tidak semua film bisa masuk IMAX

Hanya film-film dengan kualitas visual dan audio paling baik yang bisa diputarkan di IMAX.

Itu sebabnya IMAX biasanya hanya memutar film yang berasal dari luar negeri dengan teknologi visual yang luar biasa.

Sebuah pencapaian bagi film horor Indonesia, karena film Pengabdi Setan 2 bisa ditayangkan di IMAX.

Karena itu berarti film horor yang disutradarai oleh Joko Anwar ini membuktikan bahwa perfilman di Indonesia telah meningkatkan kualitasnya.

Baca Juga: IRJEN POL Ferdy Sambo Meminta Maaf kepada Polri, Brigadir J Dituduh Telah Mengganggu Istri dan Keluarganya

Sementara itu, film horor Pengabdi Setan 2 sudah bisa ditonton di bioskop seluruh Indonesia, seperti 21cineplex, CGV, IMAX dan lainnya.

Pemeran film horor Pengabdi Setan 2 masih sama, yaitu Ayu Laksmi sebagai sosok hantu ibu, Tara Basro sebagai Rini, Bront Palarae sebagai bapak, Endy Arfian sebagai Tony, Muhammad Adhiyat sebagai Ian, dan Nasar Anuz sebagai Bondi.

Poster Pengabdi Setan 2 juga sudah dipublikasikan sejak bulan April lalu, oleh sang sutradara di akun Instagram pribadinya.***

Editor: Ferry Indra Permana

Sumber: YouTube Fauzisebas


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x