Yuk Nikah! 5 Lokasi Foto Prewedding Favorit di Sekitaran Bandung, Sangat Eksotis dan Instagramable.

- 2 Agustus 2022, 20:06 WIB
Lokasi foto Prewedding Favorit di sekitaran Bandung yang eksotis membuat pasanganmu jadi romantis.
Lokasi foto Prewedding Favorit di sekitaran Bandung yang eksotis membuat pasanganmu jadi romantis. /Instagram/@ohana.pictures/

DESKJABAR - Perlu kalian tau nih Bandung sudah jadi favorit dan primadona masyarakat lokal dalam hal wisata kuliner dan alamnya yang eksotis juga Instagramable.

Tak heran, para pengunjung baik domestik maupun mancanegara mengunjungi Bandung guys.

Bukan hanya wisatanya saja, Bandung juga masih dijadikan tujuan utama oleh para calon pengantin yang ingin melakukan sesi foto prewedding.

Baca Juga: Yuk Merapat ke Ciwidey! 5 Objek Wisata Alamnya Dijamin Bikin Kamu Betah Berwisata dan Bermalam di Sana

Oh iya, bagi kalian nih yang sudah khitbah atau tunangan sama pasangannya dan masih bingung cari lokasi untuk sesi foto Prewedding.

Berikut lima lokasi foto Prewedding yang Favorit di Bandung yang sangat Instagramable dan eksotis.

1.KAWAH PUTIH

Lokasi yang cukup jauh dari pusat kota, Kawah Putih ini tetpa dikunjungi oleh para pengunjung lokal maupun di luar daerah.

Ditambah cuacanya yang sangat dingin, dengan warna kawah yang biru, berasap dan eksotis ini sering dijadikan lokasi foto Prewedding.

Selain itu, tanahnya yang putih dan pohon yang tinggal batangnya itu membuat suasana fotomu akan semakin dramatis bersama pasangan.

Baca Juga: Nama Anak Laki Laki Terbaik Menurut Islam dan Disukai Allah SWT yang Direkomendasikan Ustadz Adi Hidayat

Lokasi Kawah Putih terletak di Jalan Raya Soreang Ciwidey Kabupaten Bandung.

2.RANCA UPAS

Ranca Upas ini selain bisa dinikmati alamnya yang begitu indah dan menakjubkan.

Ranca Upas juga memiliki sekumpulan rusa yang bisa diajak bermain dan diberi makan.

Apalagi jika berkemah di sana, maka pagi hari menjadi waktu yang tepat untuk berfoto Prewedding dengan pasanganmu.

Lokasi Ranca Upas berada di Jl. Ciwidey-Patenggang Km. 11, Patenggang, Kec. Rancasari, Kab. Bandung.

3.ASIA AFRIKA BRAGA

Mudah sekali untuk menjangkau tempat ini guys, karena dekat dengan Masjid Raya Jawa Barat atau Alun-alun Kota Bandung.

 Baca Juga: Waw! Kerupuk Mie Kuning BANJARAN Bandung Bikin Lidah Bergetar, Kudapan Sedap Ditemani Sambal Pedas

Tempat ini sering dijadikan lokasi foto Prewedding karena bangunannya yang masih bergaya zaman dulu.

Lokasi ini berada di tengah Kota Bandung, Jl. Asia Afrika dan Jl. Braga.

4.PUNCAK BINTANG

Puncak Bintang ini sering sekali dijadikan tempat Foto Prewedding, karena area ini dipenuhi dengan pohon Pinus dan indahnya Bandung dari atas.

Selain itu, area ini menggambarkan suasana yang tenang dan sejuk, karena warna alamnya yang berpadu antara coklat, hijau dan abu-abu.

Daerah ini berlokasi di kampung Buntis Bongkor, Kec. Cimenyan Kab. Bandung.

5.TEBING KERATON

Lokasi ini bisa jadi tempat Prewedding kamu, tebing ini mampu menyulap foto kamu semakin romantis bersama pasangan.

Baca Juga: INILAH 3 Gunung di Jawa Barat yang Populer untuk Pendakian Peringatan Kemerdekaan Indonesia

Area yang mempesona manlta mampu menghasilkan foto prewedding jadi sempurna.

Lokasi ini berada di Lembang, Ciburial Kec. Cimenyan Kab. Bandung Jawa Barat.

Itulah lima rekomendasi tempat foto Prewedding yang sangat eksotis membuat pasanganmu jadi romantis.

Bagi kalian nih yang ngebet mau nikah dan mau berfoto prewedding bersama pasangan,  yuk kunjungi tempat yang kami rekomended, yakin gak bakalan nyesel deh.***

Editor: Dendi Sundayana

Sumber: YouTube Ayo Channel Indonesia


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah