Ini Dia Rumah Makan yang Selalu Ramai Dikunjungi di Jalur Wisata. Cek Info dan Harganya

- 31 Juli 2022, 16:36 WIB
Salah satu menu makan siang di Rumah Makan Kenanga, Lebak Jero Kab. Bandung dengan menu andalan Goreng Ayam dan sambal dadak. Dicky Harisman/DeskJabar
Salah satu menu makan siang di Rumah Makan Kenanga, Lebak Jero Kab. Bandung dengan menu andalan Goreng Ayam dan sambal dadak. Dicky Harisman/DeskJabar /

DESKJABAR - Saat bepergian ke luar kota terkadang kita suka bingung mau makan di daerah mana dan makan apa?

Memilih Rumah Makan terkadang membuat kita juga harus menyesuaikan dengan jadwal keberangkatan kita. Sampai di tujuan jam berapa? Makan Siang dimana? Sehingga pad dengan jadwal kita

Nah supaya tidak bingung lagi menentukan saatnya makan siang dalam perjalanan, Desk Jabar mencoba menelusuri satu-persatu Rumah Makan yang direkomendasikan untuk anda bersantap siang.

 Baca Juga: Kasus Brigadir J Trending Lagi di Twitter, Netizen: Kita Kawal Terus, Jangan Terpancing Dengan Pengalihan Isu

Ada empat Rumah Makan yang telah dikunjungi, ketiga Rumah Makan berada di wilayah Kab. Bandung, Tasikmalaya dan Ciamis dan lainnya di Kab. Sumedang.

1.RM Kenanga Lebak Jero Kab. Bandung

Terletak di antara perbatasan Kab . Garut dan Kab. Bandung. Letaknya hanya 50 meter dari batas Kab. Garut-Bandung (dari arah Garut ke Bandung). Sebelah kiri jalan, berderet dengan beberapa RM yang ada di kawasan ini.

Buka dari pukul 07.00 sampai pukul 04.00 dini hari Rumah Makan singgah ini memiliki menu andalan yaitu Ayam Goreng, Pindang Ikan, Perkedel dan Peuteuy Goreng.

Sejak beberapa tahun lalu, RM Kenanga terus mengembangkan bangunannya, sebidang lahan yang berada persis di belakang RM sekarang berubah menjadi lahan parkir dan area makan yang terletak di lantai dua.

Halaman:

Editor: Dendi Sundayana


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x