9 Musisi Terkenal Melakukan Bunuh Diri, Nomor 7 & 8 Musisi K Pop

- 7 Juli 2022, 17:40 WIB
Chester Bennington & Chris Cornell. .instagram chris_corner_forever dan linkinpark.family
Chester Bennington & Chris Cornell. .instagram chris_corner_forever dan linkinpark.family /

DESKJABAR - Bunuh diri muncul karena tekanan-tekanan yang datang melebihi batas kemampuan seseorang untuk mengendalikan tekanan itu sendiri, sehingga menyebabkan berubahnya kondisi kesehatan jiwa.

Beberapa artis bunuh diri mungkin sebagai akibat dari depresi atau masalah komplek lainya, itulah pentingnya kita harus menyadari dan mengetahui tanda-tanda orang mengambil jalan pintas ketika menyelesaikan masalah dengan melakukan bunuh diri.

Sebagian orang mengaitkan fenomena ini dengan teori konspirasinya, sehingga membuat orang bertanya-tanya apakah ini benar bunuh diri atau permainan.

Baca Juga: Hasil 16 Besar Malaysia Masters 2022 Hari ini Kamis 7 Juli, Indonesia Loloskan 7 Wakil ke Perempat Final

Ketika Anda berbicara tentang musisi yang meninggal karena bunuh diri, mungkin Kurt Cobain yang pertama muncul di benak Anda.Vokalis Nirvana yang mengusung aliran musik Grunge ini melakukan bunuh diri pada tahun 1994. Kurt Cobain meninggal di usia 27 tahun.

Selain itu ada Chester Bennington dari Linkin Park yang merupakan Sahabat dekat Chris Cornell vokalis Soundgarden dan Audioslave, uniknya Bennington meregang nyawa bertepatan tanggal kelahiran Cornell.

Inilah 9 Musisi Terkenal Yang Melakukan Bunuh Diri:

1.Kurt Cobain

Vokalis Nirvana Kurt Cobain bunuh diri di rumahnya di Seattle pada tanggal 5 April 1994. Dia diagnosis mengalami depresi sejak duduk sekolah menengah, kemudian mulai menggunakan heroin. Awalnya untuk mengatasi penyakit kronis yang dideritanya, sayangnya cara seperti itu hanya sementara dan menyebabkan kecanduan parah.

2.Chris Cornell

Pria yang satu ini merupakan vokalis Band Soundgarden, meninggal karena bunuh diri pada tanggal 17 Mei 2017, setelah melakukan pertunjukan ditemukan terkapar tidak bernyawa di sebuah kamar yang terletak di Detroit.

Cornell berbicara secara terbuka tentang masalah depresi yang dihadapinya selama bertahun-tahun sebelum dia mengambil keputusan melakukan bunuh diri.

Pihak keluarga Cornell mengajukan gugatan terhadap seorang dokter yang memberi resep obat secara berlebihan, disinyalir sebagai menyebabkan kematian.

Baca Juga: Waspadalah Tanda Didikan yang Keras, Dampaknya Terhadap Perilaku Anak, dan No 4 Paling Berbahaya

3.Michael Hutchence

Tahun 1997, penyanyi INXS Michael Hutchence ditemukan tewas di sebuah kamar hotel di Sydney. Penyebabnya simpang siur karena obat-obatan, alcohol, kecelakaan. Adiknya Michael, Tina Hutchence mengatakan bahwa kakanya mengalami cedera otak traumatis tahun 1992, yang menyebabkan perubahan kepribadian.

4.Elliott Smith

Penyanyi dan penulis lagu Elliott Smith meninggal karena luka di dada tanggal 21 Oktober 2003, pada usia 34 tahun. Penyebab kematiannya adalah bunuh diri, meskipun kejadian itu dianggap tidak biasa. Spekulasi kematian Elliot terus berlanjut untuk mencari apa yang sebenarnya terjadi.

5. Flint

Keith Flint, penyanyi dan penari The Prodigy yang wajah dan suaranya terkenal dan menjadi kekuatan tambahan di balik single "Firestarter" dan "Breathe," ditemukan meninggal di rumahnya yang berlokasi di Essex tanggal 4 Maret 2019. Liam Howlett dalam akun instagramnya, mengatakan bahwa Flint mengakhiri hidupnya sendiri.

Baca Juga: 4 Tempat Wisata Edukasi yang Hits di Bandung, Tiket Murah Meriah, Cocok untuk Liburan Anak Sekolah

6. Bennington

Chester Bennington, vokalis band rock Linkin Park, meninggal karena bunuh diri di rumahnya di Los Angeles County tanggal 20 Juli 2017. Penyanyi itu telah mengungkapkan secara terbuka tentang masa kecilnya yang bermasalah dan pengalamannya dengan depresi. Istri Bennington, Talinda Bennington sejak kejadian yang menimpa suaminya menganjurkan pentingnya mempelajari tanda-tanda yang menjurus potensi menyakiti diri sendiri.

7.Kim Jonghyun

Musisi K-pop yang berasal dari Korea Selatan Kim Jonghyun, meninggal karena bunuh diri tanggal 18 Desember 2017. Sebagai penyanyi utama band K-pop SHINee. Meninggalnya Kim Jonghyun menjadi perhatian para artis di industri hiburan negara itu.

8.Goo Hara

Bintang K-pop Goo Hara ditemukan tewas di rumahnya tanggal 24 November 2019. Kepergiannya diklaim sebagai bunuh diri setelah ditemukannya catatan bunuh diri yang ditulisnya.

Dikenal sebagai mantan anggota grup KARA, Hara adalah teman dekat Sulli, artis K-pop berusia 25 tahun yang bunuh diri tanggal 14 Oktober 2019.

Awal tahun yang sama, Hara terlibat dalam urusan hukum di pengadilan dengan mantan pacarnya.

Hara menang di pengadilan dan pacarnya dijatuhi hukuman penjara dengan dakwaan penyerangan fisik dan perusakan properti.

Tanggal 26 Mei 2019, Hara sempat dirawat di rumah sakit dan bisa diselamatkan dari upaya bunuh diri.

9.Naomi Judd

Baru baru ini penyanyi country Naomi Judd meninggal karena luka tembak yang dilakukan sendiri pada tanggal 30 April 2022. Semoga bermanfaat.***

Editor: Dendi Sundayana


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x