Wisata Cirebon, 7 Tempat Liburan Keluarga Terbaik di Cirebon, Kampung Batik Trusmi Wajib Dikunjungi

- 13 Juni 2022, 20:51 WIB
Di area Kampung Batik Trusmi juga terdapat workshop bagi pengunjung yang ingin mengetahui langsung proses pembuatan batik.
Di area Kampung Batik Trusmi juga terdapat workshop bagi pengunjung yang ingin mengetahui langsung proses pembuatan batik. /Wikipedia/Aris Riyanto/

DESKJABAR – Cirebon berada di utara Jawa Barat dengan nilai budaya dan sejarah yang kaya. Nama kota ini diambil dari kata “Ci” yang berarti air dan rebon yang berarti udang kecil (rebon).

Dari Jakarta, kota ini bisa ditempuh melalui jalan Tol Cisundawu selama kurang lebih 3 jam saja.

Kota Cirebon termasuk dalam bagian dari garis Pantai Utara Jawa (Pantura).

Yang menarik dari kota penghasil udang ini, selain kotanya yang bagus, destinasi wisatanya pun layak untuk dikunjungi ketika liburan bersama keluarga.

Inilah 7 tempat liburan keluarga terbaik di Cirebon versi DeskJabar.com.

1. Kampung Batik Trusmi
Tempat pertama yang wajib dikunjungi adalah Kampung Batik Trusmi. Sesuai namanya, kampung ini menyediakan beragam jenis batik yang cantik.

Di area Kampung Batik Trusmi juga terdapat workshop bagi pengunjung yang ingin mengetahui langsung proses pembuatan batik.

Lebih dari 90% produk batik yang dijual di berbagai sentra souvenir dan oleh-oleh khas Cirebon ini berasal dari sini.

Di tempat wisata ini kita bisa mencari segala jenis oleh - oleh mulai dari makanan, cinderamata, aksesoris yang berbau batik, kaos, baju, daster, sarimbit yang semuanya bermotifkan batik khas Cirebon.

Parkir yang tersedia sangat luas, bisa menampung rombongan bis. Ada fasilitas mushola yang cukup luas dan bersih terletak di dalam.

Lokasi: https://goo.gl/maps/Ce7hsumHQwaE8uRU6

Halaman:

Editor: Sanny Abraham

Sumber: Berbagai Sumber


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x