Mnet Asian Music Award 2020, Tiga Artis Indonesia Dapat Penghargaan, BTS Menang Tujuh Kategori

- 7 Desember 2020, 00:30 WIB
Rizky Febian, Tiara Andini, dan Yovie Widianto memenangkan penghargaan Mnet Asian Music Award 2020.
Rizky Febian, Tiara Andini, dan Yovie Widianto memenangkan penghargaan Mnet Asian Music Award 2020. /Instagram/@rizkyfbin, @tiaraandini/

DESKJABAR - Tiga artis asal Indonesia, yaitu Rizky Febian, Tiara Andini, dan Yovie Widianto memenangkan penghargaan di ajang Mnet Asian Music Awards 2020.

Rizky Febian meraih Best Asian Artist, Tiara Andini sebagai Best New Asian Artist, lalu Yovie Widianto memperoleh Best Composer of the Year. Acara pemberian penghargaan Mnet Asian Music Awards 2020 berlangsung secara untact (tanpa kontak tatap muka), Minggu, 6 Desember 2020.

Seremoni Mnet Asian Music Awards 2020 disiarkan secara langsung di seluruh dunia. Bertindak sebagai pemandu acara adalah Song Joong Ki.

Baca Juga: Rizky Febian Ucapkan Terima Kasih Pada Mendiang Ibunya Untuk Kesuksesannya di Ajang MAMA 2020

Selama dua tahun berturut-turut, BTS menyapu bersih empat daesang (penghargaan tertinggi) di Mnet Asian Music Awards 2020. Penghargaannya meliputi kategori Artist of the Year, Album of the Year ("Map of the Soul: 7"), Song of the Year ("Dynamite”), Dan Ikon Sedunia Tahun Ini. 

BTS juga menang di kategori Best Male Group dan Best Music Video (lewat "Dynamite"), dan Best Dance Performance ("Dynamite"). Salah seorang personelnya, Suga, memenangkan Best Collaboration di single "Eight" yang dilantunkan IU.

Berikut ini daftar lengkap para pemenang:

Artist of the Year: BTS
Album of the Year: BTS (“Map of The Soul: 7”)
Song of the Year: BTS (“Dynamite”)
Worldwide Icon of the Year: BTS

Baca Juga: Info Covid-19 Kota Bandung, Tiga Kelurahan dengan Jumlah Konfirmasi Aktif Tertinggi Hari Ini

Halaman:

Editor: Samuel Lantu

Sumber: Soompi


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x