Film Pengabdi Setan 2 Communion Ramai Di Tweet Netizen Malaysia, Mampukah Ulang Sukses Sekuel Pertamanya

4 Agustus 2022, 08:31 WIB
Film Pengabdi Setan 2 ramai dibicarakan netizen Malaysia /Instagram @pengabdisetan2film/

DESKJABAR - Film Pengabdi Setan 2 Communion yang mulai tayang pada hari ini 4 Agustus 2022 kini ramai menjadi perbicangan netizen di media sosial Twitter di Malaysia.

Tweet mengenai film Pengabdi Setan 2 Communion ramai juga di banding dengan movie sebelumnya yang sukses juga di negeri Jiran itu.

Selain di Indonesia film Pengabdi Setan yang di rilis pada 28 September 2017 juga meraih sukses dengan sebagai salah satu film terlaris di Malaysia.

Tidak hanya di Indonesia dan Malaysia Pengabdi Setan 1 juga tayang di Singapura dan Amerika membuatnya menjadi urutan kedua film horor Indonesia terlaris sepanjang masa saat itu.

Bila di Indonesia mampu menyedot penonton bioskop hingga menghabiskan 4.206.103 tiket, maka di negeri Jiran, Malaysia film sekuel pertama yang juga di sutradarai Joko Anwar ini mampu meraih hasil penjualan tiket yang fantastis.

Selama tayang di bioskop-bioskop di Malaysia, film Pengabdi Setan sekuel pertama mampu meraih penjualan tiket senilai sekitar RM4,6 juta atau sama dengan Rp16 Milyar.

Baca Juga: Omicron Di Indonesia Saat ini, 23 Provinsi Alami Kenaikan Kasus Harian dibawah 10 dan Lima Dengan Nol Kasus

Baca Juga: Waktu Pelaksanaan ANBK 2022, Apa itu AKM, Survei Karakter, Survei Lingkungan Belajar

Mampukah Film Pengabdi Setan 2 Communion yang akan tayang mulai hari ini di bioskop-bioskop di Indonesia mengulang sukses sebelumnya atau mungkin membuat sukses baru?

“Pengabdi setan 2 Communion itu bercerita tentang Rini dan adik-adiknya. Setelah berhasil lolos dari peristiwa mengerikan di rumah pengabdi setan 4 tahun sebelumnya,” kata Joko Anwar sang sutradara.

Netizen di Malaysia beberapa hari ini, ramai menyatakan kualitas film Pengabdi Setan  sekuel pertama yang membuat mereka memberikan apresiasi positif.

"for me cerita yang first tu best. tapi takde la tahap seram sangat. so far tak jumpe lagi movie yang seram sampai tebawak2 dalam tidur ke apa ????" sebut Akun @ahmedkelubie berkomentar menumpahkan pengalamannya nonton Film Pengabdi Setan.

"Memula tgok pengabdi setan yg first tu rase cukup seram dh tp rupenye bila tgok sebelum iblis menjemput lagi seram nokharom. Harap yg pengabdi setan 2 ni lagi seram dari sebelum iblis menjemput laa sbb stakat ni bagi aku takde yg boleh challenge sebelum iblis menjemput lagi." replpy tweet dari akun @Shahrrrilll.

Baca Juga: Keshi Tampil di Basket Hall Senayan Gelora Bung Karno 28 November 2022, Cek Harga Tiket Mulai Minggu Ini

Baca Juga: Link Tes Usia Mental Indonesia Terbaru Yang Viral Di Media Sosial, Coba Seberapa Akurat Mental Test Age Kamu

"Kalau ko rasa yg first tu seram nak mampus, sekuel dia ni seram NERAKA JAHANAM ???? kalau kau rasa yg first tu ending dia bangang, Joko dengar pandangan kau dan ending sequel ni mantap pak abu! This is how Munafik 1 & 2 should have ended, Joko listens to his fans broooo ???? tq Joko!" seru akun @zhafvlog

Film Pengabdi Setan sekuel pertama dan kedua yang akan tayang hari ini mengambil seting tahun 1980-an.

Joko Anwar sang sutrada mampu mengemas suasana yang sangat begitu pas dengan keadaan saat itu.

Film garapannya itu menurut Joko bukanlan jenis film mengerikan yang bisa membuat stres saat seseorang nonton.

“Film Pengabdi Setan 2, btw..kita enggak bikin serem depresi. Kita enggak mau bikin film yang serem banget sampai orang enggak bisa nikmati. Let’s make something fun, horror movie like a wahana,” tuturnya sembari tertawa.

Editor: Sanny Abraham

Sumber: Berbagai Sumber cgv.id

Tags

Terkini

Terpopuler