Lirik Lagu Hits Dunia Tipu Tipu Yura Yunita Memikat dan Mewakili Hati Semua Status Sosial

31 Juli 2022, 20:08 WIB
Lirik Lagu Dunia Tipu-tipu mewakili hati semua status sosial /

DESKJABAR - Lirik lagu hits Dunia Tipu-tipu Yura Yunita begitu sarat makna.

Lirik lagu ini, menggambarkan indahnya suatu hubungan, mewakili semua status sosial, ibu dan anak, sahabat, kakak dan adik, suami dan istri.

Berikut lirik lagu Dunia Tipu-tipu, yang dihari ke 5 ini (31 Juli 2022) mencapai 3 juta penonton di kanal YouTube Yura Yunita.

Baca Juga: Versi Bobotoh Persib: Mario Gomez, Paul Munster, dan Luis Milla, Pantas Gantikan Roberts Alberts Jadi Pelatih

Di dunia tipu-tipu, kamu tempat aku bertumpu.

Baik, jahat, abu, abu, tapi warnamu putih untukku.


Hanya kamu yang mengerti gelombang kepala ini.


Reff:

Puja-puji tanpa kata, mata kita yang bicara.

Selalu nyaman bersama, janji takkan ke mana-mana.

Puja-puji tanpa kata, mata kita yang bicara.

Selalu nyaman bersama, janji takkan ke mana-mana, ya.


Di dunia tipu-tipu ku bisa rasa nyata denganmu. Tanpa banyak una-inu, ku bisa rasa aman selalu.


Hanya kamu yang mengerti, gelombang kepala ini


Puja-puji tanpa kata, mata kita yang bicara selalu nyaman bersama, janji takkan ke mana-mana


Puja-puji tanpa kata, mata kita yang bicara, selalu nyaman bersama, janji takkan ke mana-mana, ya

Baca Juga: Jadwal Pertandingan INDONESIA VS FILIPINA PIALA AFF 2022, Timnas VIETNAM MENANG Duluan Dengan Skor 5-1


Lelucon aneh tiap hari, ku tertawa tanpa tapi..tetaplah seperti ini

Kembali ke Reff:

Puja-puji tanpa kata, mata kita yang bicara

Selalu nyaman bersama, janji takkan ke mana-mana

Puja-puji tanpa kata, mata kita yang bicara

Selalu nyaman bersama, janji takkan ke mana-mana

Janji, takkan, kemana mana

 

Lirik lagu Dunia Tipu-Tipu ini, menyampaikan pesan kepada para pendengar untuk menghargai keberadaan orang-orang terdekat yang paling mengerti diri kita di dunia yang penuh dengan ketidakjujuran.

Berusaha mengerti orang yang terdekat melalui tatapan mata.

Mata, menurut Yura dan tim, merupakan gerbang pertama menuju hati.

Kekuatan mata bisa membantu masih-masing individu untuk bisa merasa lebih dalam, ketika memahami satu sama lain juga diri sendiri.

Tanpa kata, kita bisa terhubung secara batin, rasa yang muncul jujur, dan murni dari hati. Metode ini dapat mempererat hubungan kita.

Kemudian, kedekatan dua orang dalam hubungan, justru seringkali memiliki ketegangan dalam berkomunikasi.

Baca Juga: Kominfo: Steam Sedang Siapkan Dokumen, Pasca Diblokir Layanan Tidak Bisa Diakses Lagi

Mereka yang sering bertemu, apalagi yang tinggal bersama cenderung lebih jarang mengutarakan isi hatinya yang mendalam pada satu sama lain.

Hal inilah yang ingin disampaikan Yura Yunita lewat video musik Dunia Tipu-tipu.

Terkadang kita seringkali mengabaikan besarnya arti keberadaan orang-orang yang selalu ada untuk kita.***

Editor: Yedi Supriadi

Tags

Terkini

Terpopuler