Vanili Asal Jawa Barat Kini Berkualitas Bagus, Kembalikan Kejayaan Usaha Perkebunan Ini

- 13 September 2023, 10:15 WIB
Tanaman vanili di kelompok tani Mekar abadi, berada di desa Mekarmulya Cikalong Kulon, Kab. Cianjur.
Tanaman vanili di kelompok tani Mekar abadi, berada di desa Mekarmulya Cikalong Kulon, Kab. Cianjur. /

DESKJABAR – Usaha perkebunan vanili di Jawa Barat kini dinilai sudah menghasilkan kualitas bagus. Fenomena ini merupakan peluang kebangkitan kejayaan usaha komoditas vanili di Jawa Barat, untuk menghasilkan kesejahteraan bagi masyarakat perdesaan.

Selain sudah kuat di Sumedang, produksi vanili di Jawa Barat kini berkembang di Cianjur, Sukabumi, Tasikmalaya, Ciamis, dan Kuningan. Semua produksi vanili di Jawa Barat dilakukan pada skala usaha perkebunan rakyat.  

 

Gambaran usaha

Sekretaris Gapperindo (Gabungan Asosiasi Petani Perkebunan Indonesia) Jawa Barat, Agus Sutirman, di Bandung, Rabu, 13 September 2023 menyebutkan, para petani yang membudidayakan vanili di Jawa Barat dengan usia tanaman diatas 5 tahun, sekarang sudah mampu memproduksi vanili berkualitas baik.

Baca Juga: Di Sumedang Ada Wisata Agro Perkebunan Vanili Pertama di Indonesia

Selain itu, katanya, para petani vanili di Jawa Barat mampu melakukan proses pengolahan vanili kering yang berkualitas. Juga sudah mampu mengekstraknya menjadi produk vanili cair.

“Secara kelembagaan, para petani vanili ini tengah menjalani proses pembentukan Asosiasi Petani Vanili Jabar yang sedang dikawal oleh Gapperindo. Sementara tercatat ada sekitar 33 petani vanili yang sudah aktif berkomunikasi untuk menjalin jejaring usahanya,” ujar Agus Sutirman.

Halaman:

Editor: Kodar Solihat

Sumber: Wawancara


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x