Menjadi Ketua FPSH HAM Jawa Barat Sejak 2018, Nandi Akhiri Masa Jabatannya

- 10 November 2023, 21:42 WIB
Nandi mengakhiri masa jabatannya sebagai Ketua Forum Pelajar Sadar Hukum dan HAM (FPSH HAM) Jawa Barat
Nandi mengakhiri masa jabatannya sebagai Ketua Forum Pelajar Sadar Hukum dan HAM (FPSH HAM) Jawa Barat /Dok pribadi/

 

 

DESKJABAR - Menjadi Ketua Forum Pelajar Sadar Hukum dan HAM (FPSH HAM) Jawa Barat sejak 2018, Nandi mengakhiri masa jabatannya pada Kamis (9/11/2023).

Selama menjabat jadi Ketua FPSH HAM Jawa Barat, Nandi telah banyak melakukan kegiatan untuk meningkatkan kesadaran hukum dan hak asasi manusia di Jawa Barat.

"Saya bangga telah menjadi bagian dari FPSH HAM. Saya berharap, FPSH HAM dapat terus berkembang dan menjadi wadah bagi pelajar untuk meningkatkan kesadaran hukum dan HAM," kata Nandi.

Baca Juga: Waspada Cacar Monyet, Siapkan Imun Keluarga dengan Tepat

Nandi berharap, para pelajar dapat terus belajar dan berkontribusi dalam pembangunan masyarakat yang adil dan berkeadilan.

"Saya yakin, anak muda bisa ambil peran dan dapat menjadi pemimpin masa depan yang adil dan menjunjung tinggi hak asasi manusia, mohon doa dan restunya," pungkas Nandi.

Pernyataan Nandi tersebut disampaikan dalam kata sambutannya di Aula Ki Hajar Dewantara, Dinas Pendidikan Provinsi Jawa Barat. Pada kesempatan tersebut, Nandi menyampaikan terima kasih atas sinergitas seluruh elemen yang telah mendukung FPSH HAM selama ini.

Halaman:

Editor: Ferry Indra Permana


Tags

Artikel Pilihan

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x