Presiden Pertama Turki Mustafa Kemal Ataturk Jadi Nama Jalan di Jakarta, Ini Komentar Hidayat Nur Wahid

- 16 Oktober 2021, 19:42 WIB
Bapak Bangsa Negara Turki Mustafa Kemal Atatürk
Bapak Bangsa Negara Turki Mustafa Kemal Atatürk /Tangkapan layar YouTube Innvoice Indonesia/

DESKJABAR –  Hidayat Nur Wahid, angkat bicara terkait penamaan jalan di Jakarta dengan menggunakan nama tokoh sekuler Mustafa Kemal Ataturk.

Duta Besar Republik Indonesia di Ankara, Turki, Muhammad Iqbal menyampaikan rencana pemerintah untuk mengganti nama jalan di Menteng, Jakarta Pusat menggunakan nama pendiri sekaligus Presiden Pertama Turki, Mustafa Kemal Ataturk.

Rencana tersebut mendapatakan respon dari Hidayat Nur Wahid yang tak lain adalah Wakil Ketua MPR RI perioode 2019-2024.

Baca Juga: SPOILER Drakor Yumi’s Cells Episode 10 Tayangkan Jinyoung GOT7 Mengubah Hidup Kim Go Eun

Baca Juga: Gokil! Begini Cara Jimin BTS Agar Tidak Dikenali Orang Saat Keluar, Bisa Kamu Coba Lho

Dalam unggahan di akun Twitter pribadinya, Hidayat Nur Wa mengungkapakan usulan nama tokoh sekuler Turki Mustafa Kemal Ataturk hendaknya dikaji ulang.

“Usulan Tokoh Sekuler Turki Kemal Pasha Atatürk Unt Jadi Nama Jalan di Jakarta. Hendaknya Dikaji Ulang. Boleh Saja Memberikan Nama Jalan Soekarno di Ankara. Tapi Berlakulah Spt Maroko. Di sana Ada Jalan Soekarno, Tanpa Minta Nama Jalan Raja Maroko,” twit akun @hnurwahid pada 16 Oktober 2021.

Pasalnya, kata dia, Mustafa Kemal Ataturk dikenal sebagai tokoh sekuler, kebijakan-kebijakan Mustafa Kemal Atatürk kerap bertentangan dengan kaidah Islam yang dianut oleh sebagian besar warga Turki.

Beberapa kebijakan kontroversial Tokoh Sekuler Mustafa Kemal Ataturk Turki selama masa kepemimpinannya yaitu, seperti mengubah adzan ke bahasa Turki, pembubaran khalifah, mengubah Masjid Hagia Shopia menjadi museum, mencabut izin sekolah-sekolah agama, dan lainnya.

Sebelumnya, dalam sebuah acara Ngopi Virtual pada Jumat, 15 Oktober 2021, Duta Besar Republik Indonesia di Ankara, Muhammad Iqbal mengungkapkan telah membuat komitmen dengan Pemerintah Provinsi DKI Jakarta dan berencana mengganti nama jalan di Jakarta dengan nama Mustafa Kemal Ataturk.

Halaman:

Editor: Zair Mahesa

Sumber: Seputar Tangsel Youtube INVOICE INDONESIA


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x