Pelatih Persikabo 1973 Bogor Djadjang Nurdjaman Percaya Diri Bisa Kalahkan Persib Bandung, Asal...

- 15 Maret 2024, 10:45 WIB
 Djadjang Nurdjaman memiliki rasa percaya diri jika Persikabo 1973 Bogor bisa mengalahkan Persib Bandung hari ini di Liga 1 Indonesia 2023-2024
Djadjang Nurdjaman memiliki rasa percaya diri jika Persikabo 1973 Bogor bisa mengalahkan Persib Bandung hari ini di Liga 1 Indonesia 2023-2024 /Phoho doc. Persikabo Official

 

 

DESKJABAR - Pelatih Persikabo 1973 Djadjang Nurdjaman memiliki rasa percaya diri jika anak asuhannya bisa mengalahkan Persib Bandung, pada pekan ke-29 BRI Liga 1 Indonesia 2023/24, di Stadion Kapten I Wayan Dipta, Gianyar, Jumat (15/3) pukul 20.30 WIB.

Djadjang Nurdjaman yang merupakan mantan pelatih Persib Bandung dan kini menangani Persikabo 1973 Bogor menggantikan posisi pelatih sebelumnya Aji Santoso, mengaku baru dua hari latihan bersama tim.

"Saya baru datang dua hari yang lalu, jadi baru dua hari latihan bersama anak-anak dan tentunya dalam waktu singkat ini kami maksimal untuk lawan Persib," ucap Djanur panggilan akrab Djadjang Nurdjaman.

Baca Juga: Jelang Persikabo 1973 Bogor vs Persib Bandung Hari Ini, Bojan Hodak Waspadai Kehadiran Djadjang Nurdjaman

Baca Juga: MANTAP Indonesia Loloskan 6 Wakil ke Perempat Final All England 2024, Ada Gregoria, Ginting dan Jojo

Meski demikian Djanur, panggilan akrab Djadjang Nurdjaman memiliki keyakinian jika anak asuhannya bekerja maksimal di laga nanti bukan hal tidak mungkin timnya bisa meraih tiga poin.

"Pada pertandingan nanti, kami bertekad untuk kerja maksimal dan bukan hal tidak mungkin kami bisa meraih tiga poin, asal kami betul-betul berjuang penuh, fighting spirit, punya keinginan untuk menang, bukan hal mustahil, tidak ada hal yang tidak mungkin. Insya Allah kami bisa meraih tiga poin," katanya tegas.

Djanur menyadari memang tidak mudah mengalahkan Persib yang saat ini berada di peringkat kedua klasemen sementara Liga 1, sedangkan Persikabo 1973 berada di posisi akhir klasemen dan kritis masuk degradasi.

Baca Juga: Kejutan Besar di All England 2024, Wakil Indonesia Duet Bagas Fikri Tumbangkan Peringkat 1 Dunia Asal India

Halaman:

Editor: Ferry Indra Permana

Sumber: persib.co.id Ligaindonesiabaru.com


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x