Tim Srikandi Bulutangkis Indonesia Vs Thailand, Final SEA Games 2023 Kamboja jadi Ajang Balas Dendam

- 10 Mei 2023, 16:43 WIB
Tim Srikandi bulutangkis Indonesia sukses ke final SEA Games 2023 Kamboja setelah mengalahkan Filipina dengan skor 3-0, Rabu, 10 Mei 2023.
Tim Srikandi bulutangkis Indonesia sukses ke final SEA Games 2023 Kamboja setelah mengalahkan Filipina dengan skor 3-0, Rabu, 10 Mei 2023. /Instagram @badminton.ina/

DESKJABAR - Tim Srikandi bulutangkis Indonesia kembali menjejakkan kaki di final beregu putri cabang olah raga bulutangkis pada ajang SEA Games 2023 Kamboja setelah menyingkirkan Filipina 3-0.

Dengan demikian, Srikandi Indonesia akan berhadapan dengan Thailand dalam final bulutangkis beregu putri yang berlangsung Kamis, 11 Mei 2023.

Dalam babak semifinal yang berlangsung di Morodok Techo Badminton Hall, Phnom Penh, Kamboja, hari ini, Rabu, 10 Mei 2023, para atlet bulutangkis tanah air menunjukkan keperkasaannya atas Filipina.

Baca Juga: Tim Srikandi Bulutangkis Indonesia ke Semifinal SEA Games 2023 Kamboja, Tundukkan Tuan Rumah 3-0

Turun di partai pertama, tunggal putri Komang Ayu Cahya Dewi membuka poin kemenangan. Ia mengalahkan Mikaela de Guzman dua set langsung, 21-13, 21-5.

Di partai kedua, pasangan Amalia Cahaya Pratiwi/Febriana Dwipuji Kusuma juga berhasil memenangi laga dengan cukup mudah. Mereka menundukkan wakil Filipina, Airah Albo/The Pomar, 21-11, 21-12.

Tunggal putri Ester Nurumi Tri Wardoyo mengunci kemenangan tim beregu putri Indonesia dengan mengalahkan Bianca Carlos dengan 21-19, 21-9.

Tanggapan Srikandi bulutangkis Indonesia

Halaman:

Editor: Samuel Lantu

Sumber: Antara


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x