Persib Kembali Main di GBLA, Siap Lawan Persikabo, Satu Langkah Lagi Izin dari Kepolisian

- 12 April 2023, 20:03 WIB
GBLA akan menjadi tempat Persib Bandung berlaga melawan Persikabo 1973, Sabtu 15 April 2023.
GBLA akan menjadi tempat Persib Bandung berlaga melawan Persikabo 1973, Sabtu 15 April 2023. /Instagram @gbla_stadium

DESKJABAR - Laga kandang Persib Bandung melawan Persikabo 1973, digelar Sabtu 15 April 2023. Hampir dipastikan Maung Bandung akan berlaga di Stadion Bandung Lautan Api (GBLA).

Perizinan dari Kemeterian PUPR sudah dikantogi manajemen Persib, tinggal menunggu izin dari pihak kepolisian untuk bisa bermain dengan suporter di lapangan.

Bagaimanapun bagi Persib, kehadiran Bobotoh di stadion dapat menjadi suntikan motivasi bagi para pemain. 

Persib masih punya asa untuk bisa mengalahkan Persikabo. Tiga poin akan menjadi tambahan untuk Persib yang kini ada di posisi ketiga klasemen sementara BRI Liga 1 2022 - 2023. Ia berada di bawah Persija Jakarta.

Baca Juga: Jelang Laga Kandang Persib Bandung vs Persikabo 1973, Satu Permintaan kepada Bobotoh

"GBLA sudah kita perjuangkan ke Kementerian PUPR dan sudah menerima kepastian untuk menggunakan GBLA," ujar Direktur PT persib Bandung Bermartabat Teddy Tjahjono.

Teddy Tjahjono menegaskan Persib masih menunggu proses perizinan dari pihak kepolisian untuk bermain dengan dihadiri suporter.

Tentang jumlah penonton yang boleh hadir di lapangan, Teddy belum mengonfirmasi pasti. Namun ia menyebutkan bahwa pihaknya menunggu rekomendasi dari kepolisian. Bagaimanapun, kata Teddy, menggunakan GBLA menjadi keuntungan tersendiri untuk Persib.  

Penjualan tiket seperti biasanya, dilakukan melalui online. ***

 

Halaman:

Editor: Dendi Sundayana

Sumber: Wawancara


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x