Alasan Elkan Baggott dan Sandy Walsh Tidak Masuk Timnas Indonesia di Piala AFF 2022, Ini Daftar 23 Pemain

- 21 Desember 2022, 06:05 WIB
Skuad Timnas Indonesia jalani latihan jelang Piala AFF 2022. Elkan Baggott dan Sandy Walsh tidak masuk dalam Timnas Indonesia yang berlaga di Piala AFF 2022
Skuad Timnas Indonesia jalani latihan jelang Piala AFF 2022. Elkan Baggott dan Sandy Walsh tidak masuk dalam Timnas Indonesia yang berlaga di Piala AFF 2022 /Tangkapan layar/Instagram @pssi

 



DESJABAR - Dua pemain naturalisasi Elkan Baggott dan Sandy Walsh tidak masuk dalam Timnas Indonesia yang berlaga di Piala AFF 2022, dan ini alasan dua pemain tersebut tidak masuk dalam daftar 23 pemain yang dipilih pelatih Shin Tae-yong.

Shin Tae-yong sebenarnya sangat membutuhkan kehadiran Elkan Baggott dan Sandy Walsh di Timnas Indonesia sehingga dirinya cukup menyayangkan kondisi tersebut, namun pelatih asal Korea Selatan ini tak begitu mempersalahkan keduanya.

Elkan Baggott dan Sandy Walsh tidak masuk dalam 23 pemain yang didaftarkan untuk bermain di Piala AFF 2022 karena keduanya lebih memilih untuk kembali ke klub asalnya.

Baca Juga: Harga Tiket Normal dan Pre Sale Piala AFF 2022, Laga Indonesia vs Kamboja dan Thailand, 23 dan 29 Desember

Elkan dan Sandy lebih memilih kembali ke klubnya

Elkan lebih memilih untuk bertahan memperkuat klubnya di Inggris, Gillingham FC, yang masih menjalani liga domestik. Hal yang sama dilakukan Sandy yang kembali ke Belgia untuk membela klubnya KV Mechelen.

Meski demikian, Shin Tae-yong menegaskan Timnas Indonesia pada perhelatan Piala AFF 2022 kali ini, harus menjadi juara setelah pada penyelenggaraan tahun lalu gagal menjadi juara karena dikalahkan Thailand pada laga final.

“Target saat ini adalah juara. Memang targetnya kali ini Indonesia harus menjadi juara sekarang,” kata Shin Tae-yong di sela-sela latihan timnas Indonesia di Stadion Utama Gelora Bung Karno, Jakarta, Selasa.

Baca Juga: PSSI Jual Tiket Spesial Pre Sale Untuk Laga Indonesia vs Kamboja dan Thailand di Piala AFF 2022, Ini Harganya

Selama mengikuti turnamen Piala AFF, skuad Indonesia belum pernah sekalipun menjadi juara sejak turnamen sepakbola terbesar di Asia Tenggara ini digelar pada 1996.

Prestasi tertinggi Indonesia selama mengikuti Piala AFF yaitu 6 kali menempati posisi kedua atau jadi runner up yaitu pada 2000, 2002, 2004, 2010, 2016, dan 2020 yang digelar pada 2021.

Shin Tae-Yong tak ingin kegagalan di Piala AFF 2020 terjadi lagi di tahun ini, dirinya menegaskan inilah saatnya Indonesia menjadi juara.

Baca Juga: Ayo Buruan Beli Tiket Piala AFF 2022, Laga Indonesia vs Thailand Dibatasi Hanya 40 Ribu Lembar Tiket

Mengenai lawan lawannya yang akan dihadapi nanti, Shin mengakui dirinya belum tahu kekuatan dan kelemahan dari lawan lawannya tersebut.

“Tapi jadwal pertandingan kami yang belakangan dibanding tim lain membuat kami dapat menganalisa tim lawan sebelum bermain,” ujarnya.

Indonesia bergabung di Grup A di Piala AFF 2022

Di Piala AFF 2022, Indonesia bergabung di Grup A dengan Kamboja, Thailand, Filipina dan Brunei Darussalam. Sedangkan di Grup B dihuni oleh Singapura, Laos, Malaysia, Vietnam dan Singapura.

Indonesia akan mengawali pertandingan perdana di Piala AFF 2022 melawan Kamboja pada 23 Desember di Stadion Utama Gelora Bung Karno, Jakarta.

Baca Juga: GAWAT, 8 Pemain Inti Persib Bandung Absen Melawan Persita Tangerang di BRI Liga 1 Indonesia, Rabu 21 Desember

Kemudian Fachruddin Aryanto dkk bertolak menuju Brunei Darussalam untuk pertandingan pada 26 Desember dan kembali ke Jakarta untuk menjamu Thailand pada 29 Desember. Berikutnya Indonesia akan terbang untuk menghadapi tuan rumah Filipina pada 2 Januari 2023.

 Daftar 23 pemain Timnas Indonesia

Berikut daftar 23 pemain yang dirilis PSSI untuk mengarungi turnamen Piala AFF  2022:

Penjaga gawang: Nadeo Argawinata (Bali United), Syahrul Fadillah (Persikabo 1973), Muhammad Riyandi (Persis Solo).

Bek: Rizky Ridho (Persebaya Surabaya), Jordi Amat (Johor Darul Takzim), Fachruddin Aryanto (Madura United), Asnawi Mangkualam (Ansan Greeners), Edo Febriansyah (RANS Nusantara FC), Hansamu Yama (Persija Jakarta).

Baca Juga: Inilah 9 Manfaat Buah Nanas yang Jarang Diketahui, Satu Diantaranya Dapat Mengontrol Diabetes

Gelandang: Ricky Kambuaya (Persib Bandung), Rachmat Irianto (Persib Bandung), Marc Klok (Persib Bandung), Marselino Ferdinan (Persebaya Surabaya), Syahrian Abimanyu (Persija Jakarta), Yakob Sayuri (PSM Makassar), Witan Sulaiman (AS Trencin), Egy Maulana Vikri (Vion Zlate Moravce).

Penyerang: Muhammad Rafli (Arema FC), Ilija Spasojevic (Bali United), Ramadan Sananta (PSM Makassar), Dendy Sulistyawan (Bhayangkara FC).***

 

Editor: Ferry Indra Permana


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x