Hasil Lengkap Denmark Open 2022: Cina Paling Sukses Antarkan Wakilnya ke Final Kemudian Disusul Indonesia

- 23 Oktober 2022, 05:51 WIB
Marcus/Kevin, wakil Indonesia yang berhasil melaju ke final Denmark Open 2022
Marcus/Kevin, wakil Indonesia yang berhasil melaju ke final Denmark Open 2022 /Instagram/ @badminton.ina/

DESKJABAR - Cina menjadi negara tersukses yang berhasil mengantarkan wakilnya ke final Denmark Open 2022.

Terhitung ada enam wakil Cina yang akan berlaga di final Denmark Open 2022.

Bahkan dua gelar juara Denmark Open 2022 pun sudah pasti menjadi milik Cina.

Dimana pada nomor ganda campuran dan tunggal putri wakil-wakil Cina ini akan saling berhadapan.

Baca Juga: Bermaksud Merayakan Hari Santri di Puncak Gunung Guntur Garut, 5 Pendaki Tersesat dan Diselamatkan Tim SAR

Bahkan Negeri Tirai Bambu ini juga berpotensi menambah gelar lagi dari nomor ganda putri, dan tunggal putra.

Dengan catatan mereka harus mengalahkan lawannya.

Kesuksesan Cina ini kemudian disusul oleh negara Indonesia.

Dimana Indonesia berhasil mengantarkan dua wakilnya ke final Denmark Open 2022.

Baca Juga: 7 Nama weton yang kebal santet sihir dan hidupnya selalu beruntung, inilah manfaat Pagar Gaib yang dimilikinya

Dua wakil Indonesia tersebut berasal dari sektor ganda putra, dengan bertemunya dua ganda putra ini sudah dipastikan satu gelar juara menjadi milik Indonesia.

Dikutip dari laman resmi bwfbadminton.com berikut hasil lengkap semifinal Denmark Open 2022;

1. Ganda campuran; Zheng Si Wei/ Huang Ya Qiong [3] (Cina) vs Goh Soon Huat/Lai Shevon Jemie (Malaysia), 21-16 dan 24-22.

2.  Ganda putri; Chen Qing Chen/ Jia Yi Fan [1] (Cina) vs Jongkolphan Kititharakul/ Rawinda Prajongjai [6] (Thailand), 21-17 dan 21-15.

3. Ganda campuran; Feng Yang Zhe/ Huang Dong Ping (Cina) vs Supak Jomkoh/Supissara Paewsampran (Thailand), 21-9 dan 24-22.

4. Ganda putri; Baek Ha Na/ Lee So He (Korea) vs Nami Matsuyama/ Chiharu Shida [3] (Jepang), 15-21, 21-18 dan 21-14.

5. Ganda putra; Marcus Fernaldi Gideon/ Kevin Sanjaya Sukamuljo [2] (Indonesia) vs Aaron Chia/ Soh Wooi Yik [4] (Malaysia), 21-17,  13-21 dan 21-17.

6. Tunggal putri; Chen Yu Fei [3] (Cina) vs Ratchanok Intanon [5], 15-21, 21-10 dan 21-15.

7. Ganda putra; Fajar Alfian/Muhammad Rian Ardianto [5] (Indonesia) vs Ong Yew Sin/Teo Ee Yi [8] (Malaysia), 21-17 dan 22-20.

8. Tunggal putri; He Bing Jiao [8] (Cina) vs Han Yue (Cina), 21-14 dan 21-12.

9. Tunggal putra Lee Zii Jia [4] (Malaysia) vs Loh Kean Yew [7] (Singapura); 21-18 dan 21-15.

10. Tunggal putra; Shi Yu Qi (Cina) vs Kodai Naraoka (Jepang), 21-15, 9-21 dan 24-22.

Baca Juga: Jadwal Sholat Majalengka Hari Ini Minggu 23 Oktober 2022, Ini Waktunya

Itulah hasil lengkap semifinal Denmark Open 2022.***

Editor: Lilis Lestari


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x