Hasil 16 Besar Badminton Denmark Open 2022 Hari Ini, Fajar Rian ke Perempat Final, Kevin Marcus Belum Tampil

- 20 Oktober 2022, 16:15 WIB
Ganda putra Indonesia Fajar Alfian/Muhammad Rian Ardianto. Ganda peringkat enam dunia ini lolos ke perempat final badminton Denmark Open 2022 hari ini setelah kalahkan wakil Korea Selatan
Ganda putra Indonesia Fajar Alfian/Muhammad Rian Ardianto. Ganda peringkat enam dunia ini lolos ke perempat final badminton Denmark Open 2022 hari ini setelah kalahkan wakil Korea Selatan /ANTARA FOTO/Sigid Kurniawan/

 

DESKJABAR - Ganda putra Indonesia Fajar Alfian/Muhammad Rian Ardianto menjadi wakil Indonesia pertama yang lolos ke perempat final turnamen badminton Denmark Open 2022 hari ini Kamis 20 Oktober 2022 di Jyske Bank Arena Odense, Denmark.

Sementara pasangan ganda putra Indonesia lainnya Kevin dan Marcus serta Hendra dan Ahsan masih menunggu giliran untuk bertanding

Fajar Alfian/Muhammad Rian Ardianto yang menempati unggulan kelima mengalahkan pemain non unggulan asal Korea Selatan Choi Sol Gyu/Kim Won Ho 21-17, 21-17.

Baca Juga: Jadwal 16 Besar Pemain Indonesia Badminton Denmark Open 2022 Hari Ini Jam 14.00, 5 Ganda Putra Jadi Andalan

Baca Juga: 2 Tempat Yang Wajib dikunjungi di Trenggalek dan Malang, Wisata Alam Indah, View Pantai, Gunung, Hutan Sejuk

Di babak perempat final yang bertanding besok Fajar Alfian/Muhammad Rian Ardianto akan berhadapangan pemenang antara Mohammad Ahsan/Hendra Setiawan dari Indonesia melawan wakil Taiwan Lu Ching Yao/Yang Po Han.

Setelah Fajar / Rian lolos ke perempat final, Indonesia masih berharap kepada 6 wakil lainnya yang saat ini sedang menanti giliran untuk bertanding.

Setelah Fajar / Rian bertanding, berikutnya giliran ganda putri Apriyani Rahayu/Siti Fadia Silva Ramadhanti yang akan berebut tiket dengan wakil dari Cina Du Yue/Li Wen Mei.

Halaman:

Editor: Ferry Indra Permana

Sumber: BWF.tournamensoftware.com


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x