5 Bintang Sepakbola yang Hanya Jadi Penonton di Piala Dunia 2022 Qatar, Salah Satunya Top Skor Liga Inggris

- 16 Oktober 2022, 09:00 WIB
Tops skor Liga Primer Inggris, Erling Haaland harus menerima kenyataan hanya jadi penonton di Piala Dunia 2022 Qatar
Tops skor Liga Primer Inggris, Erling Haaland harus menerima kenyataan hanya jadi penonton di Piala Dunia 2022 Qatar /Youtube Manchester City/

DESKJABAR – Tampil di ajang Piala Dunia merupaan dambaan dan impian bagi setiap pemain sepakbola dimanapun.

Piala Dunia memiliki gengsi tertinggi bagi setiap pemain sepakbola, termasuk pemain sekaliber Lionel Messi.

Sayangnya, di ajang Piala Dunia 2022 di Qatar yang akan berlangsung 20 November 2022 hingga 18 desember 2022, ada sejumlah pemain bintang yang terpaksa harus jadi penonton saja.

Baca Juga: Kapan Piala Dunia 2022 Qatar Dimulai, dan Tim Sepakbola Negara Mana Saja yang akan Tampil?

Padahal penampilannya di tingkatan klub, mereka saat ini menjadi sorotan dengan prestasi dan kepiawannya mencetak gol.

Setidaknya ada 5 pemain bintang sepakbola yang saat ini menjadi sorotan karena prestasinya di klub, namun sayang harus gigit jari tidak bisa tampil di Piala Dunia 2022.

Mereka harus menerima kenyataan hanya sebagai penonton di tengah hiruk pikuk ajang Piala Dunia 2022 Qatar yang akan menjadi pusat perhatian para penggemar sepakbola dunia.

Ajang Piala Dunia memang ajang paling bergengsi yang menjadi dambaan bagi setiap pemain, termasuk Lionel Messi.

Messi yang selama 17 tahun memperkuat Barcelona, telah memberian sumbangan dan pencapaian yang teramat istimewa, seperti  Juara Laliga, Juara Liga Champions, Juara Dunia Antarklub, Juara Copa del Rey, pencetak gol terbanyak dan banyak lagi.

Namun, Messi merasa prestasinya tersebut belumlah istimewa dan sempurna karena dia belum bisa memberikan gelar juara di Piala Dunia bagi negaranya, Argentina.

Halaman:

Editor: Dendi Sundayana

Sumber: Berbagai Sumber


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x