Hari Ini Ribuan Bobotoh Viking Persib Club Beraksi, Ini Jamnya dan Jalan di Bandung yang Harus Dihindari

- 10 Agustus 2022, 07:17 WIB
Laga Persib Bandung saat dikalahkan 1-3 oleh Madura United. Ribuan Bobotoh Viking Persib Club akan melakukan  aksi demo di depan gedung Graha Persib, Jalan Sulanjana  Bandung menuntut  pelatih Robert Alberts mundur. Hindari jalan jalan ini agar terhindar kemacetan
Laga Persib Bandung saat dikalahkan 1-3 oleh Madura United. Ribuan Bobotoh Viking Persib Club akan melakukan aksi demo di depan gedung Graha Persib, Jalan Sulanjana Bandung menuntut pelatih Robert Alberts mundur. Hindari jalan jalan ini agar terhindar kemacetan /M Agung Rajasa/ANTARA FOTO

 

DESKJABAR - Pada hari ini Rabu 10 Agustus 2022, ribuan Bobotoh Persib Bandung yang tergabung dalam Viking Persib Club, merencanakan akan melakukan aksi demo besar besaran menuntut agar pelatih Robert Alberts mundur dari jabatannya.

Aksi yang melibatkan sekitar 5.000 Bobotoh ini akan berlangsung di depan Gedung Graha Persib, Jalan Sulanjana Dago Bandung pada pukul 12.00 WIB.

Sebelum para Bobotoh ini melakukan aksinya di depan gedung Graha Persib, mereka terlebih dahulu akan berkumpul di sekitaran Saparua.

Baca Juga: Besok Ribuan Bobotoh Persib Lakukan Aksi di Jalan Sulanjana Dago Bandung, Menuntut Robert Alberts, Ini Jamnya

Baca Juga: Tagar ReneOut Merebak, Imbas Persib Bandung Kalah Telak dari Borneo FC, Ini Kata Robert Alberts dan Marc Klok

Setelah itu mereka akan melakukan long march berjalan menuju Graha Persib, Jalan Sulanjana Dago Bandung.

Diperkirakan aksi ribuan Bobotoh ini akan menimbulkan kemacetan dan keramaian, sehingga bagi warga Bandung bisa menghindari jalan jalan yang kemungkinan akan dilewati para pendukung Persib ini.

Agar tidak tercebak kemacetan, warga Bandung hindari jalan Riau, jalan Ambon, jalan Halamahera, jalan Seram, jalan Merdeka, jalan Purnawarman, perempatan Dago, jalan Sulanjana, jalan Taman Sari dan seputaran jalan Balubur.

Halaman:

Editor: Ferry Indra Permana


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x