Darwin Nunez Menggila, Liverpool Menuju Austria

- 22 Juli 2022, 18:50 WIB
Nunes mencetak 4 gol di pertandingan pra-musim Liverpool vs Leipzig. instagram darwin_n9
Nunes mencetak 4 gol di pertandingan pra-musim Liverpool vs Leipzig. instagram darwin_n9 /

DESKJABAR- Darwin Nunez menggila menyarangkan bola ke gawang Leipzig sebanyak 4 kali, kerenya lagi gol tersebut diciptakan dalam waktu 20 menit.

Pertandingan persahabatan pra-musim Liverpool berhadapan dengan Leipzig, dimenangkan Liverpool dengan kedudukan 5-0.

Dalam pertandingan ini Mohamed Salah menyumbang 1 gol dicetak pada awal babak pertama menit delapan, setelah menerima umpan matang dari Firmino di dalam kotak penalti.

Sedangkan Darwin Nunez mencetak empat gol, pertama melalui titik putih pada menit 47.

Baca Juga: Tempat Wisata Alam Gunung Puntang Bandung, Berikut 6 Kisah Mistis, Perwujudan Prabu Siliwangi

Setelah Luis Diaz dilanggar penjaga gawang Leipzig Janis Blaswich.

Tiga menit berselang tepatnya menit 50 gol kedua tercipta setelah Nunez berhasil melewati dua pemain belakang lawan.

Sedangkan gol ketiga tercipta menit 67 memampatkan umpan silang Harvey Elliot, dan gol penutup diciptakan menit 88 umpan Alexander Arnold,

Dikutip Desk Jabar dari laman resmi Liverpoolfc, kemenangan ini disambut gembira seluruh pemain.

Diantaranya Joel Matip mengungkapkan kegembiraannya di dalam ruang ganti Liverpool, ditujukan khususnya untuk Darwin Nunez yang mencetak 4 gol.

Baca Juga: Praktis dan Lezat! Resep Bolu Kacang Merah Cemilan Bergizi Yang Bikin Nagih

"Saya pikir semua orang sangat senang terhadap dia dan mencari dia [di ruang ganti]," kata Matip tentang Nunez ketika berbicara kepada Liverpoolfc.com setelah pertandingan berakhir.

"Penyelesaian yang bagus, kecepatan luar biasa, dan kekuatan tubuh yang selalu dia gunakan, saya pikir itu akan sangat sulit bagi lawan kami.

“kami memiliki waktu yang cukup baik di lapangan tetapi itu adalah pertandingan pesiapan, kami mencoba untuk berada dalam kondisi terbaik sebisa mungkin.”

"Kami memiliki waktu yang cukup baik di sana di lapangan tetapi itu adalah pertandingan persiapan dan kami mencoba untuk berada dalam kondisi terbaik yang kami bisa. Untuk ini kami harus berlatih dan beberapa hari untuk mempersiapkan liga”. Ucapnya.

Baca Juga: Lolos Seleksi Gelombang 37 Kartu Prakerja, Cek SMS dan Dashboard Prakerja Kamu, Beli Pelatihannya

Liverpool selanjutnya menuju Austria pemusatan latihan untuk persiapan menghadapi musim 2022-23.

Matip menyadari pentingnya pemusatan latihan di Salzburg, karena liga bergulir di awal musim tinggal menunggu waktu.

Dia melanjutkan pembicaraan “kerja keras ini adalah bagian dari bisnis dan itu satu-satunya cara bagaimana kami bisa memainkan sepak bola menurut strategi yang diterapkan.

"Kami harus dalam kondisi terbaik karena kami bermain dengan intensitas tinggi, untuk itu kami perlu berlatih cukup keras." ucapnya.***

Editor: Dendi Sundayana


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah