PSIS Semarang Kalah Dari Arema FC 0-2 di Semifinal Leg 1 Piala Presiden 2022, Abel Camara Cetak Gol Debut

- 7 Juli 2022, 19:39 WIB
Penyerang Arema FC, Abel Camara berduel dengan penyerang PSIS Semarang Carlos Fortes pada laga semifinal leg 1 Piala Presiden 2022  /pialapresiden.id/
Penyerang Arema FC, Abel Camara berduel dengan penyerang PSIS Semarang Carlos Fortes pada laga semifinal leg 1 Piala Presiden 2022  /pialapresiden.id/ /

DESKJABAR – PSIS Semarang secara mengejutkan meraih hasil minor usai dikalahkan Arema FC 0-2 di semifinal Piala Presiden 2022 di Stadion jatidiri, Semarang, Kamis 7 Juli 2022.

Gol kemenangan Arema FC dicetak pada babak kedua oleh pemain asing anyar asal Portugal, Abel Camara dan Gian Zola.

Hasil kemenangan yang diraih Arema FC atas PSIS Semarang memastikan satu kaki di final Piala Presiden 2022.

Baca Juga: Kamu Lolos Seleksi Gelombang 35 Kartu Prakerja, Cek Notifikasi SMS-nya!

Arema FC hanya perlu meraih hasil imbang untuk memastikan sebagai tim yang lolos ke babak final.

Sementara bagi PSIS Semarang, kekalahan atas Arema FC di kandang sendiri menjadikan tim besutan Sergio Alexandre tersebut harus mengejar defisit dua gol.

Sejak peluit babak pertama dibunyikan wasit, Arema FC langsung bermain dengan intensitas tinggi.

Meski bermain sebagai tim tamu, Arema FC terlihat sangat percaya diri tampil dihadapan ribuan suporter PSIS Semarang.

Beberapa upaya serangan sering dibangun para pemain Arema FC untuk mencuri gol terlebih dahulu.

Halaman:

Editor: Yedi Supriadi

Sumber: liputan


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x