Permalukan Juara Bertahan Filipina, Indonesia Ukir Sejarah Sabet Medali Emas Basket Putra SEA Games 2022   

- 22 Mei 2022, 20:59 WIB
Indonesia berhasil meraih medali emas SEA Games 2022, setelah runtuhkan juara bertahan Filipina.
Indonesia berhasil meraih medali emas SEA Games 2022, setelah runtuhkan juara bertahan Filipina. /ANTARA/Dolly Rosana/

 


DESKJABAR
- Tim basket putra Indonesia akhirnya dapat medali emas SEA Games 2022, setelah kalahkan juara bertahan Filipina.

Prestasi yang diraih oleh tim basket Indonesia berhasil mengukir sejarah bagi tim Indonesia khususnya.

Pasalnya, secara mengejutkan tim Indonesia berhasil meruntuhkan juara bertahan.

Sebagaimana diketahui, tim Indonesia berhasil meraih enam kemenangan dari tujuh peserta dalam sistem round robin.

Baca Juga: HASIL AKHIR VIETNAM Vs THAILAND Final Sepak Bola SEA Games 2022: VIETNAM Unggul 1-0 Raih Medali Emas

Di laga terakhir sekaligus penentu Indonesia harus berhadapan dengan sang juara bertahan Filipina.

Pertandingan yang berlangsung di Thanh Try Gymnasium, Hanoi pada Minggu 22 Mei 2022 berhasil dimenangkan oleh Indonesia dengan skor 85-81.

Sejak babak pertama, para pebasket Indonesia langsung tampil menekan dengan berupaya meruntuhkan benteng pertahanan lawan.

Demikian juga lawan, yang juga menerapkan strategi yang sama. Namun, dominannya Indonesia di sisi pertahanan membuat permainan babak pertama selama 10 menit itu dapat dimenangi dengan skor 18-14.

Halaman:

Editor: Syamsul Bachri

Sumber: Antara


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x