MALAYSIA 'Ngeri' Jumpa INDONESA di Semifinal Sepak Bola SEA Games 2022, Rela Jadi Runner Up Grup B, BENARKAH?

- 17 Mei 2022, 04:14 WIB
  Tidak jadi dengan Malaysia, Timna U-23 ndonesia bertemu Thailand di semifinal sepakbola SEA Games 2022.
Tidak jadi dengan Malaysia, Timna U-23 ndonesia bertemu Thailand di semifinal sepakbola SEA Games 2022. /Instagram @timnas.indonesia/

DESKJABAR - Digadang-gadang akan menjadi lawan Timnas U-23 Indonesia pada semifinal sepak bola SEA Games 2022, Malaysia malah finis sebagai runner up di klasemen akhir Grup B.

Timnas U-23 Malaysia yang bermain imbang 2-2 di laga terakhir fase grup sepak bola SEA Games 2022 melawan Kamboja, tersalip oleh Thailand yang di laga terakhirnya Senin 16 Mei 2022 malam mengalahkan Laos 1-0.

Dengan demikian klasemen akhir Grup B sepak bola SEA Games 2022, Thailand berada di puncak klasemen dengan poin 9 sedangkan Malaysia berada di bawahnya peringkat kedua dengan poin 8.

Baca Juga: THAILAND vs LAOS 1-0, Thailand Jadi Lawan Timnas U-23 Indonesia di Semi Final Sepak Bola SEA Games 2022

Dengan selesainya seluruh pertandingan fase grup, maka di semifinal sepak bola SEA Games 2022 yang akan digelar Kamis, 19 Mei 2022.

Sesuai regulasi, peringkat 1 klasemen Grup A akan berhadapan dengan peringkat 2 klasemen Grup B. Kemudian peringkat 1 Grup B berhadapan dengan peringkat 2 klasemen Grup A.

Itu berarti, Thailand (Juara Grup B) akan melawan Indonesia (peringkat 2 Grup A) dan Vietnam (juara Grup A) berhadapan dengan Malaysia (peringkat 2 Grup B).

Sebelumnya ramai dibicarakan, Malaysia akan bertemu dengan Indonesia di semifinal sepak bola SEA Games 2022.Tapi dengan Malaysia hanya bermain imbang 2-2 dengan Kamboja, laga seru itu pun tak terjadi.

Pertemuan musuh bebuyutan Malaysia vs Indonesia bisa terjadi jika di semifinal sepak bola SEA Games 2022, Malaysia berhasil mengalahkan Vietnam dan Indonesia mengalahkan Thailand.

Dengan tidak terjadinya pertemuan Malaysia vs Indonesia di semifinal sepak bola SEA Games 2022 ada yang menuding bahwa Malaysia sengaja bermain imbang karena merasa "ngeri" bertemu Indonesia.

Baca Juga: Hasil Akhir Malaysia vs Kamboja Imbang, Lawan Indonesia di Semifinal Ditentukan Pertandingan Thailand vs Laos

Perjalanan Timnas U-23 Indonesia sendiri menuju semifinal sepak bola SEA Games 2022 memang mengerikan. Mengkhawatirkan di laga awal dengan kalah 0-3 dari Vietnam, pada laga berikutnya mampu bangkit menyapu bersih semua aga sisa.

Melawan Timor Leste, skuad asuhan Shin Tae-yong menang 4-1. Kemudian menang 4-0 atas Filipina dan di pertandingan terakhir melawan Mynmar menang 3-1.

Hasil imbang 2-2 yang diraih Timnas U-23 Malaysia saat melawan Kamboja pada laga terakhir di Grup B sepak bola SEA Games 2023 memang di luar dugaan.

Pada laga yang dihelat di Stadion Thien Truong, Nam Dinh, Vietnam, Senin 16 Mei 2022 sore itu, Skuad muda Harimau Malaya secara mengejutkan dua kali tertinggal oleh Kamboja.

Timnas U-23 Kamboja dua kali unggul melalui gol yang dicetak oleh Choun Chanchav (pen 45+3') dan Narong Kakada (64').

Namun beruntung, pemain Malaysia Hadi Fayyadh dua kali mencetak gol penyeimbang pada menit ke-52 dan 69', sehingga laga berakhir imbang 2-2.

Hasil imbang memang cukup untuk membuat Malaysia lolos ke semifinal SEA Games 2021. Malaysia mengumpulkan poin 8 berada satu peringkat di bawah Thailand dengan 9 poin.

Sebenarnya bisa saja Malaysia melakukan hal yang terbaik dengan berusaha memenangkan laga lawan Kamboja.

Namun yang konon demi menghindari Timnas U-23 Indonesia yang tampil mengerikan, mereka rela menjadi runner up Grup A. Benarkah?

Baca Juga: Klasemen SEA Games 2022, Hebat! Indonesia Naik ke Peringkat 3, Malaysia Keluar dari 5 Besar

Berikut klasemen akhir Grup A dan B sepak bioa SEA Games 2021:

Grup A

  1. Vietnam (Main 4, Menang 3, Seri 0, Kalah 1) Poin 10
  2. Indonesia (Main 4, Menang 3, Seri 0, Kalah 1) Poin 9
  3. Myanmar (Main 4, Menang 2, Seri 0, Kalah 2) Poin 6
  4. Filipina (Main 4, Menang 1, Seri 1, Kalah 2) Poin 4
  5. Timor Leste (Main 4, Menang 0, Seri 0, Kalah 4) Poin 0

Grup B

  1. Thailand (Main 4, Menang 3, Seri 0, Kalah 1) Poin 9
  2. Malaysia (Main 4, Menang 2, Seri 2, Kalah 0) Poin 8
  3. Singapura (Main 4, Menang 1, Seri 2, Kalah 1) Poin 5
  4. Kamboja (Main 4, Menang 1, Seri 1, Kalah 2) Poin 4
  5. Laos (Main 4, Menang 0, Seri 1, Kalah 3) Poin 1

Demikian hasil akhir seluruh pertandingan fase Grup A dan B sepak bola SEA Games 2022.***

Editor: Zair Mahesa


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x