KLASEMEN SEPAKBOLA SEA GAMES 2021, Mungkinkah Indonesia Hindari Timnas U-23 Malaysia?

- 14 Mei 2022, 00:57 WIB
Mungkinkah Timnas Indonesia U-23 Juarai Klasemen Grup A SEA Games 2021 untuk Hindari Malaysia yang menduduki posisi pertama Grup B
Mungkinkah Timnas Indonesia U-23 Juarai Klasemen Grup A SEA Games 2021 untuk Hindari Malaysia yang menduduki posisi pertama Grup B /instagram @timnas.indonesia/

Peluit wasit tanda pertandingan dimulai pada malam hari pukul 19.00 WIB dilangsungkan pertandingan antara Vietnam vs Myanmar.

Bagi timnas sepakbola U-23 Myanmar, perolehan 3 poin di laga  pada klasemen Grup A, akan memastikan satu tiket ke semifinal.

Namun hasil akhir pada babak kedua antara Vietnam vs Myanmar yang berakhir 1-0 membuat tuan rumah menjadi penguasa sementara pada klasemen Grup A SEA Games 2021.

Kegagalan pada pertandingan lawan Vietnam masih memberi peluang Timnas U-23 Myanmar, namun  harus mengalahkan timnas U-23 Indonesia di laga terakhir Grup A SEA Games 2022 pada Minggu, 15 Mei 2022.

Vietnam Duduki Puncak Klasemen Sementara Grup A

Pada babak kedua pertandingan sepakbola Vietnam vs Myanmar, tuan rumah memastikan tambahan 3 poin pada klasemen Grup A SEA Games 2021.

Kemenangan Vietnam dicetak pada babak kedua yakni pada menit ke 76 oleh Do Hung Dung yang juga sebagai kapten kesebelasan.

Kemenangan Vietnam tersebut disambut sorak gembira oleh suporter yang memadati stadion.

laga Vietnam vs Myanmar itu dibawah guyuran hujan tak henti henti, sehingga kedua permainan baik Vietnam maupun Myanmar kurang berkembang.

Namun saat kemelut dimistar gawang Myanmar, Do Hung Dung berhasil mengelabui penjaga gawang Myanmar dengan sontekan kakinya berhasil menjebol gawang Myanmar.

Halaman:

Editor: Sanny Abraham

Sumber: Berbagai Sumber


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x