WOOOW Siti Fadia-Ribka Sugiarto Tampil Mengejutkan di Badmintion Hylo Open 2021, Minions The Daddies Menang

- 4 November 2021, 08:28 WIB
Ganda putri Siti Fadia-Ribka Sugiarto melaju ke babak 16 besar badminton Hylo Open 2021
Ganda putri Siti Fadia-Ribka Sugiarto melaju ke babak 16 besar badminton Hylo Open 2021 /Tangkapan Layar instagram/@badminton.ina./

 

 

DESKJABAR - Pasangan ganda putri Siti Fadia Silva Ramadhhanti-Ribka Sugiarto tampil mengejutkan dengan menumbangkan unggulan kedua asal Bulgaria di 32 besar turnamen badminton Hylo 2021 di Saarbrucken, Jerman, Rabu 4 November 2021 waktu setempat.

Siti Fadia Silva Ramadhhanti-Ribka Sugiarto yang tidak diunggulkan menang dua game 21-19, 21-16 atas duet Gabriela Stoeva-Stefani Stoeva. Di babak 16 besar badminton Hylo 2021, mereka akan berhadapan dengan Natasja P. Anthonisen-Clara Graversen.

Kemenangan juga diraih oleh lima ganda putra Indonesia termasuk pasangan Minions Marcus Fernaldi Gideon-Kevin Sanjaya Sukamuljo dan The Daddies duet Mohammad Ahsan-Hendra Setiawan di badminton Hylo 2021.

Baca Juga: Jadwal Persib Liga 1 BRI 2021 Hari Ini, Pasukan Robert Alberts Dalam Motivasi Tinggi Kalahkan Persela Lamongan

Baca Juga: Jadwal Badminton Hylo Open 2021: Hari ini 4 November Pastikan 14 Tim Indonesia Melaju ke Babak Selanjutnya

Pada laga perdana badminton Hylo 2021, Minions yang menempati unggulan pertama mengalahkan pasangan Jepang Hiroki Okamura-Masayuki Onodera 21-17, 21-19.di babak 16 besar Marcus Fernaldi Gideon-Kevin Sanjaya Sukamuljo bertemu dengan duet Ruben Jille-Ties Van Der Leco dari Belanda.

Sementara The Daddies yang menempati unggulan kedua menumbangkan pemain Jepang lainnya Mahiro Kaneko-Yunosuke Kubota 21-15, 21-18. Di babak 16 besar Mohammad Ahsan -Hendra Setiawan akan melawan pasangan Malaysia Tan Kian Meng-Tan Wee Kiong.

Kemenangan juga diraih pasangan unggulan ketiga Fajar Afian-Muhammad Rian Ardianto yang mengalahkan Lucas Corvee-Ronan Labar dari Prancis 21-18, 21-11. Di pertandingan berikutnya Fajar-Rian bakal ditantang pasangan Inggris Callum Hemming-Steven Stallwood.

Halaman:

Editor: Ferry Indra Permana

Sumber: BWF


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x