JADIKAN Tragedi Scheele 1967 Sebagai Motivasi Indonesia Mengalahkan Malaysia di Piala Thomas 2020

- 15 Oktober 2021, 14:39 WIB
Ganda Putra Indonesia Hendra Setiawan dan Mohammad Ahsan, saat berlaga di Piala Thomas 2020 /Dok. Tangkapan layar di Instagram @bolalobbadminton
Ganda Putra Indonesia Hendra Setiawan dan Mohammad Ahsan, saat berlaga di Piala Thomas 2020 /Dok. Tangkapan layar di Instagram @bolalobbadminton /BWF/

DESKJABAR – Berbeda dengan turnamen bulutangkis perorangan, turnamen bulutangkis beregu, khususnya di ajan Piala Thomas, pertandingan yang mempertemukan Indonesia dengan Malaysia jadi ajang bergengsi di antara dua musuh bebuyutan.

Iklim penonton cukup mencekam hampir di setiap pertandingan Piala Thomas yang mempertemukan tim Indonesia menghadapi Malaysia. Dan Jumat 15 Oktober malam WIB, kedua musuh bebuyutan itu akan kembali di babak perempatfinal Piala Thomas 2020.

Tim Indonesia bisa menjadikan tragedi Scheele di Istora Senayan pada tahun 1967, sebagai motivasi untuk mengalahkan tim Malaysia pada babak perempatfinal Piala Thomas 2020 di Ceres Arena, Aarhus, Denmark.

Baca Juga: JELANG 2 Bulan Pengungkapan Pembunuh Ibu dan Anak di Subang, Aktor Intelektual Dipastikan Orang Dekat

Dalam sejarah penyelenggaraan Piala Thomas, hanya sekali partai final diputuskan oleh peristiwa di luar lapangan, gara-gara keputusan kontroversi yang dilakukan wasit kehormatan IBF, Herbert Scheele.

Kejadian itu berlangsung saat partai final Piala Thomas 1967 pada bulan Juni di Istora Senayan Jakarta yan mempertemukan tim Indonesia dengan tim tangguh Malaysia, pemegang Piala Thomas 3 kali berturut-turut sebelumnya.

Saat itu atmosfir penonton yang memadatani Istora Senayan sangat menegangkan.

Berbeda dengan sistem pertandingan seperti saat ini, ketika itu sistem pertandingan masih menggunakan system interzone dan challenge round. Ketika itu pertandingan sebanyak 9 partai yakni 5 partai tunggal dan 4 partai ganda, yang dimainkan dalam dua hari.

Baca Juga: KABAR GEMBIRA, Ada Keluarga Baru SG Ungu yakni M1887 Golden Glare Free Fire di Event Ini, Simak Cara Meraihnya

Halaman:

Editor: Dendi Sundayana

Sumber: Berbagai Sumber


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x