Euro 2021, Prancis vs Swiss Bukan Harinya Kylian Mbappe

- 29 Juni 2021, 05:59 WIB
 Kylian Mbappe menjadi sorotan utama kegagalan juara dunia 2018 Prancis lolos ke babak perempat final Euro 2021, setelah gagal cetak gol dalam drama adu penalti.
Kylian Mbappe menjadi sorotan utama kegagalan juara dunia 2018 Prancis lolos ke babak perempat final Euro 2021, setelah gagal cetak gol dalam drama adu penalti. /Instagram/k.mbappe/

Ketika sepertinya Prancis akan memenangi laga itu setelah unggul 3-1, Swiss tidak menyerah dan bangkit menyerang pertahanan Prancis. Hasilnya Seferovic memperkecil ketertinggalan pada menit ke-81 menjadi 2-3, setelah menuntaskan umpan tusukan dari kanan yang dikirimkan Kevin Mbabu dengan sundulannya yang melewati hadangan Lloris.

Tiga menit setelah Swiss mengganti Ricardo Rodriguez dengan Admir Mehmedi pada menit 87, Swiss akhirnya menyamakan kedudukan tepat pada menit ke-90 setelah umpan cantik dari Granit Xhaka menemui sempurna Mario Gavranovic yang kemudian mengecoh bek tengah Presnel Kimpembe untuk menyarangkan gol ke sudut bawah gawang sehingga kedudukan 3-3.

Coman hampir membawa Prancis menang ketika tendangannya membentur tiang gawang hanya beberapa saat sebelum laga ini berakhir. Kedua tim gagal menambah gol hingga babak tambahan waktu tetap imbang 3-3. Hingga akhirnya laga dituntaskan melalui adu tendangan penalti***




 

Halaman:

Editor: Ferry Indra Permana


Tags

Artikel Pilihan

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah