Liga Champions 2021, Pep Guardiola Wujudkan Penantian 51 Tahun Manchester City

- 5 Mei 2021, 07:59 WIB
Pelatih Manchester City Pep Guardiola
Pelatih Manchester City Pep Guardiola /Manchester City FC/

 

DESKJABAR – Setelah melewati masa penantian selama 51 tahun, akhirnya Manchester City mencapai partai final kompetisi tingkat Eropa, setelah tim asuhan Pep Guardiola itu maju ke final Liga Champions 2021.

Pada pertandingan semifinal Liga Champions 2021, Manchester City menang 2-0 atas Paris Saint-Germain pada leg 2 di markas City, Rabu 5 Mei 2021 dinihari WIB. City menang agregat 4-1, setelah pada leg1 di kandang PSG, City menang 2-1.

Bagi klub yang dimiliki Abu Dhabi United Group itu, keberhasilan mencapai final Liga Champions tersebut merupakan yang pertama kali, setelah terakhir mencapai partai final kompetisi Eropa di Piala Winner pada 1970.

Baca Juga: Polisi Tasikmalaya Lakukan Pengetatan Pemeriksaan Kendaraan yang Melintas

Sementara bagi pelatih Pep Guardiola, keberhasilan pelatihj asal Spanyol tersebut kembali mencapai final di Liga Champions 2021, setelah membawa Barcelona juara pada tahun 2009 dan 2011.

Saat diwawancara BT Sport, Guardiola mengemukakan bahwa keberhasilan ini merupakan hasil kerja keras tim selama 4 hingga 5 tahun ini.

Guardiola mengaku hal pertama yang terlintas di kepalanya setelah peluit bubaran terdengar adalah para pemain yang tidak main di leg kedua, sebab menurutnya mereka semua pantas tampil atas kerja keras dan kontribusi masing-masing.

Baca Juga: Tujuh BUMN Dipastikan Dibubarkan pada Tahun 2021

"Ini final pertama bagi kami semua di tim ini. Saya sangat bangga dan yang pertama terlintas adalah para pemain yang tidak bermain hari ini," katanya.

"Mereka semua pantas main, semua sudah memberikan kontribusi dan ini saatnya kami menikmati hasil ini," ujar Guardiola melengkapi.

Partai final rencananya digelar di Stadion Olimpiade Ataturk, Istanbul, Turki, 29 Mei 2021. City akan menanti pemenang Chelsea vs Real Madrid yang baru akan memainkan leg kedua Kamis dini hari WIB di markas Chelsea.

Dua gol Mahrez

Kemenangan 2-0 City di semifinal leg 2 dicetak Riyad Mahrez pada menit 11 dan 63.

Sebenarnya PSG berpeluang mencetak gol pada menit ke-7 setelah wasit asal Belanda, Bjorn Kuipers memberikan hadiah penalty setelah bek City Oleksandr Zinchenko handball.

Namun, keputusan itu dengan dibatalkan oleh VAR setelah tayangan ulang dengan jelas menunjukkan bola melesat ke atas bahu bek kiri itu.

Baca Juga: Ini Tiga Varian Baru Covid-19 yang Lebih Cepat Menular, Kasus Varian B117 Paling Banyak Kasus di Jawa Barat

Jutru City membuka kemenangan menit 11, ketika Zinchenko menerobos di sisi kiri setelah menerima umpan dari Ederson. Dia kemudian menarik bola kembali kepada Kevin de Bruyne.

Tendangan gelandang dari jarak 16 yard diblok tetapi bola mental kea rah Mahrez, dan menyapunya dari sudut sempit.

PSG juga memiliki peluang emas ketika sundulan Marquinos membentur mistar gawang. Peluang selanjutnya terjadi beberapa saat kemudian ketika tendangan melengkung Angel Di Maria sedikit melebar dari gawang yang kosong.

Gol kedua tercipta hasil serangan balik yang dilakukan De Bruyne mengoper bola panjang kepada Foden di sebelah kiri dan kemudian umpan silang ke tiang jauh berhasil dikonversikan menjadi gol oleh Mahrez.

Sayangnya, 20 menit sisa pertandingan, PSG harus bermain dengan 10 pemain setelah Di Maria mendapat kartu merah. Pemain asal Argentina itu menendang Fernandinho di luar garis lapangan. ***

Editor: Dendi Sundayana

Sumber: BT Sport UEFA


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x