Pasukan Pelatnas Cipayung, Kembali Berjibaku Merebut Tiket Babak Kedua Thailand Open

- 20 Januari 2021, 08:36 WIB
 Atlet Bulu Tangkis Indonesia  hari ini tampil di hari kedua Toyota Thailand Open 2021.
Atlet Bulu Tangkis Indonesia hari ini tampil di hari kedua Toyota Thailand Open 2021. /Pixabay/English

 

DESKJABAR - Setelah enam wakil pasukan Pelatnas Cipayung lolos ke babak kedua di hari pertama Toyota Thailand Open 2021, Selasa 19 Januari 2021, kini 10 wakil lagi akan berlaga di babak pertama hari kedua di Impact Arena, Bangkok, Rabu 20 Januari 2021.

Pada turnamen BWF Super Tour Super 1.000 itu, pasangan Fajar Alfian-Muhammad Rian Ardianto bakal mengawali pertarungan mulai pukul 9.00 WIB. Mereka akan menghadapi pasangan Inggris Ben Lane-Sean Vendy.

Selanjutnya juga akan ada derbi Indonesia antara di ganda campuran antara Hafiz Faizal-Gloria Emanuelle Widjaja melawan juniornya Rinov Rivaldy-Pitha Haningtyas Mentari.

Baca Juga: Leicester City vs Chelsea, Pasukan Brendan Rodgers Ambilalih Puncak Klasemen dari Manchester United

Sementara itu, Praveen Jordan-Melati Daeva Oktavianti menjadi pertandingan penutup wakil Indonesia pada hari kedua. Mereka bertemu dengan wakil Prancis Thom Gicquel-Delohine Delrue.

Selain itu, pasangan Mohammad Ahsan-Hendra Setiawan, Jonatan Christie, pasangan Pramudya Kusumawardana-Yeremia Erich Yoche, dan Ruselli Hartawan juga akan berlaga hari ini, untuk berjuang meraih tiket babak kedua.

Hingga saat ini, Indonesia sudah meloloskan enam wakilnya pada babak kedua Toyota Thailand Open 2021.

Baca Juga: Ole Gunnar Solskjaer Yakin Bruno Fernandes Tidak Kelelahan, Simak Penilaiannya

Mereka adalah tunggal Shesar Hiren Rhustavito dan Anthony Sinisuka Ginting, tunggal putri Gregoria Mariska Tunjung, ganda putri Greysia Polii-Apriyani Rahayu, dan ganda putra Leo Rolly Carnando-Daniel Marthin, dan Adnan Maulana-Mychelle Crhystine Bandaso.

Jadwal pertandingan wakil Indonesia di Thailand Open hari kedua :

10.30 WIB -Court 2 (ganda putra) Fajar Alfian-Muhammad Rian Ardianto vs Ben Lane-Sen Vendy

10.30 WIB -Court 3 (ganda campuran) Hafiz Faizal-Gloria Emanuelle Widjaja vs Rinov Rivaldy-Pitha Haningtyas Mentari

11.15 WIB -Court 1 (ganda putra) Muhammad Shohibul Fikri-Bagas Maulana vs Vladimir Ivanov-Ivan Sozonov

Baca Juga: Zinedine Zidane Tidak Ingin Mengomentari Isu Kedatangan David Alaba, Ini Alasannya

12.00 WIB -Court 2 (tunggal putri) Ruselli Hartawan vs Yeo Jia Min

12.45 WIB -Court 2 (tunggal putra) Jonatan Christie vs Prannoy H.S

13.30 WIB -Court 1 (ganda putra) Mohammad Ahsan-Hendra Setiawan vs Marcus Ellis/Chris Langridge

13.30 WIB -Court 3 (ganda putra) Pramudya Kusumawardana-Yeremia Erich Yoche vs Eloi Adam-Julien Maio

14.15 WIB -Court 2 (ganda putri) Siti Fadia Silva-Ribka Sugiarto vs Jongkolphan Kititharakul-Rawinda Prahongjai

15.45 WIB -Court 2 (ganda campuran) Praveen Jordan-Melati Daeva Oktavinati vs Thom Gicquel-Delohine Delrue.***

Editor: Ferry Indra Permana

Sumber: Antara


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah