Boxing Day, Arsenal Terancam Tampil Tanpa Kapten Pierre-Emerick Aubameyang

- 20 Desember 2020, 07:15 WIB
Pierre-Emerick Aubameyang
Pierre-Emerick Aubameyang /Twitter/Aubameyang P-E/@Aubameyang7/

 

DESKJABAR - Cedera yang dialami kapten Pierre-Emerick Aubameyang, semakin menyulitkan kondisi Arsenal yang kini masih bercokol di posisi ke-15 klasemen sementara Liga Inggris dengan 14 poin.  Arsenal cuma punya jarak aman empat poin dari ancaman terperosok ke jurang degradasi yang kini ditempati Brighton & Hove Albion di posisi ke-16.

Pierre-Emerick Aubameyang sudah absen ketika Arsenal kalah 1-2 dari tuan rumah Everton pada pekan ke-14 Liga Inggris di Stadion Goodison Park, Minggu 20 Desember 2020 dini hari WIB.

Sekitar satu jam sebelum kickoff melawan Everton akun media sosial resmi Arsenal, mengkonfirmasi Aubameyang mengalami cedera betis dan harus absen dari pertandingan tersebut.

Baca Juga: Everton vs Arsenal, Pasukan Carlo Ancelotti Membuat Mikel Arteta Semakin Terancam Posisinya

Aubameyang kemudian mengungkapkan bahwa dia bakal absen dan berharap tidak perlu waktu lama untuk pulih dari

Pelatih Arsenal Mikel Arteta mengaku belum tahu pasti berapa lama Pierre-Emerick Aubameyang harus menepi, tetapi memberi perkiraan terburuk sampai dua pekan ke depan.

"Kami tentu ingin dia kembali sesegera mungkin. Dia mengalami sedikit kejang dan butuh istirahat beberapa hari," kata Arteta setelah laga melawan Everton, dalam laman resmi Arsenal.

Baca Juga: Parma vs Juventus, Cristiano Ronaldo Belum Padam Dalam Urusan Membobol Gawang Lawan

"Saya tidak tahu apakah sepekan atau dua pekan, semuanya tergantung bagaimana perkembangan cederanya," kata Mikel Arteta.

Jika kemungkinan terburuk yang terjadi, Aubameyang harus menepi hingga dua pekan, maka Arsenal harus menjalani pertandingan periode sibuk saat Natal dan Tahun Baru tanpa sang kapten.

Absennya Aubameyang menjadi pukulan bagi Arsenal yang kini sudah melewatkan tujuh pertandingan tanpa menang dan lima di antaranya berakhir kekalahan.

Baca Juga: Crystal Palace vs Liverpool, Jordan Henderson dan Pasukannya Pesta Gol

Arsenal selanjutnya akan tampil dalam gkaian laga Boxing Day menjamu Chelsea di Emirates Sabtu pekan pekan depan, kemudian melakoni dua pertandingan lagi melawan Brighton & Hove Albion dan West Bromwich Albion dalam kurun waktu sembilan hari.***



Editor: Ferry Indra Permana

Sumber: Antara arsenal.com


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x