Gol Son Heung-min Masuk Nominasi Puskas Award FIFA

- 13 Desember 2020, 12:22 WIB
Son Heung-min
Son Heung-min /Yonhap News Agency/

DESKJABAR – Gol yang dibuat pemain asal Korea Selatan, Son Heung-min ketika pertandingan Tottenham Hotspur lawan Burnley, Desember 2019, menjadi satu dari tiga gol yang masuk nominasi untuk mendapatkan penghargaan Puskas Award dari FIFA, yang akan dimumkan Kamis, 17 Desember 2020.

Sabtu, 12 Desember 2020, FIFA mengumumkan bahwa gol ajaib Son Heung-min tersebut adalah salah satu dari tiga nominatr untuk memperoleh Puskas Award FIFA tahunan.

Puskas Award diberikan sejak tahun 2009 untuk menghormati mantan striker Real Madrid Ferenc Puskas. Puskas Award diberikan kepada pemain, pria atau wanita, yang dinilai telah mencetak gol terbaik pada tahun tersebut.

Baca Juga: Louis van Gaal, Kepindahan Donny van de Beek ke MU adalah Keputusan Salah

Gol Son Heun-min bersaing dengan gol yang dibuat pemain Barcelona, Luis Suarez dan gol Giorgian De Arrascaeta dari Ceara SC.

Dalam pertandingan Liga Premier melawan Burnley, Son Heung-min berlari dari satu area penalti ke area lain, memotong jantung pertahanan lawan untuk menciptakan gol solo yang menakjubkan.

Son telah mengumpulkan banyak penghargaan untuk upaya itu, termasuk Gol Terbaik Liga Inggris untuk musim 2019-2020.

Baca Juga: Malang Nian, Saat Prosesi Pemakaman, Rumah Paolo Rossi Dirampok

FIFA pertama kali mengumumkan 11 nominasi untuk Puskas Award bulan lalu dan memangkasnya menjadi tiga nominasi pada hari Sabtu, 12 Desember 2020.

Halaman:

Editor: Dendi Sundayana

Sumber: Yonhap News Agency


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x