Jadwal Semifinal India Open 2023 Hari Ini 21 Januari: 3 Wakil Indonesia Siap Berlaga Termasuk Ginting dan Jojo

21 Januari 2023, 06:24 WIB
Jonatan Christie (Jojo) salaj satu wakil Indonesia yang akan berlaga di semifinal India Open 2023 hari ini /Instagram @badminton.ina/

DESKJABAR- Semifinal India Open 2023 super 500 akan digelar hari ini.

Di semifinal India Open 2023 kali ini, Indonesia mengirimkan tiga wakilnya.

Tiga wakil Indonesia tersebut berasal dari dua nomor, yaitu dua tunggal putra dan satu ganda putra.

Adapun tiga wakil Indonesia tersebut yaitu;

1. Anthony Sinisuka Ginting
2. Jonatan Christie (Jojo)
3. Fajar Alfian/Muhammad Rian Ardianto

Baca Juga: Jadwal Lengkap Semifinal India Open 2023 Hari Ini 21 Januari di iNews TV: Ada 3 Wakil Indonesia yang Berlaga

Sementara itu, tunggal putra paling sukses antarkan dua wakil semifinal.

Ginting berhasil melaju ke semifinal usai taklukkan tunggal putra asal Li Shi Feng melalui drama rubber game 21-11, 17-21, 21-18.

Di babak semifinal India Open 2023, Ginting akan berhadapan dengan unggulan asal Thailand Kunlavut Vitidsarn.

Kunlavut Vitidsarn berada di semifinal setelah menang mudah dari Loh Kean Yew 21-12, 21-17.

Sedangkan Jonatan Christie alias Jojo berhasil melangkah ke semifinal usai taklukkan Chou Tien Chen.

Baca Juga: 11 Kali Tanpa Kekalahan, Tantangan Persib Makin Berat, Ini Trik Luis Milla Bawa Maung Bandung Juara

Pertandingan antara Jojo dengan tunggal Cina Taipei pun harus berlangsung dramatis.

Namun, pertandingan pun berhasil dimenangkan oleh Jojo dengan skor 21-15, 13-21, 22-20.

Di semifinal hari ini Jojo akan berhadapan langsung dengan tunggal putra nomor satu dunia Viktor Axelsen.

Dimana, Viktor Axelsen berhasil melaju ke semifinal usai menang mudah dari rekan senegaranya Rasmus Gemke.

Baca Juga: Luis Milla: Pantaskah Nick Kuipers Diganjar Kartu Kuning Kedua di Laga Persib vs Madura United Liga 1?

Dikutip dari laman bwfbadminton.com berikut jadwal lengkap semifinal India Open 2023;

K.D. Jadhav Indoor Hall 1

1. [XD]Wang Yi Lyu/Huang Dong Ping [4] (Cina) vs Kim Won Ho/Jeong Na Eun (Korea)

2. [WS] Akane Yamaghuci [1] (Jepang) vs Supanida Katethong (Thailand)

3. [XD] Zheng Si Wei/Huang Ya Qiong [1] (Cina) vs Yuta Watanabe/Arisa Higashino [3] (Jepang)

4. [WS] He Bing Jiao [4] (Cina) vs An Se Young [2] (Korea)

5. [MS] Kunlavut Vitidsarn [8] (Thailand) vs Anthony Sinisuka Ginting [6] (Indonesia)

6. [WD] Tan Pearly/Thinaah Muralitharan [8] (Malaysia) vs Nami Matsuyama/Chiharu Shida [2] (Jepang)

7. [MS] Viktor Axelsen [1] (Denmark) vs Jonatan Christie [4] (Indonesia)

8. [MD] Chia/Soh Wooi Yik [3] (Malaysia) vs Fajar Alfian/Muhammad Rian Ardianto [2] (Indonesia)

9. [WD] Qing Chen/Jia Yi Fan [1] (Cina) vs Jeong Na Eun/ Kim Hye Jeong [4] (Korea)

10. [MD] Kim Won Ho/ Jeong Na Eun (Korea) vs Liang Wei Keng/Wang Chang (Cina)

Baca Juga: Kode Redeem FF Resmi Garena Hari Ini, 21 Januari 2023, Dua Cara Mudah Dapat Emote Master Lato Lato

Pertandingan semifinal India Open 2023 ini akan akan dimulai pada pukul 12.00 waktu setempat 13.30 WIB.

Sementara itu, ajang India Open 2023 ini dapat disaksikan di iNews TV dan link live streaming di RCTI plus***

Editor: Lilis Lestari

Tags

Terkini

Terpopuler