PERSIB vs PERSIJA, Ketentuan Refund Tiket Pertandingan, Bisa Dimulai Hari Ini, Berikut Link Pengajuan

6 Januari 2023, 18:29 WIB
Ilustrasi. Refund tiket Persib vs Persija bisa dilakukan mulai hari ini /Instagram @luismillacoach/

DESKJABAR - Pertandingan tunda Persib Bandung vs Persija Jakarta, sudah ditentukan digelar di Stadion Gelora Bandung Lautan Api (GBLA), Rabu 11 Januari 2023, pukul 16.30 WIB.

Bobotoh yang akan menonton pertandingan langsung di GBLA hanya mereka yang telah membeli tiket online (sebelum 2 Oktober 2022).

Sehingga hanya 26.000 calon penonton yang bisa masuk karena sudah memesan tiket sebelumnya. Panitia pelaksana tidak mengeluarkan tiket tambahan untuk laga Persib vs Persija ini.

Namun jika ada penonton yang berhalangan ke GBLA bisa mengembalikan e-ticket asal memenuhi persyaratan yang telah ditetapkan.

Baca Juga: PERSIB vs PERSIJA, Ternyata Ini Resep Rahasia Teja Paku Alam  dan Tim di Setiap Pertandingan Maung Bandung

Sebelum melakukan refund, Bobotoh wajib mengisi data dan informasi melalui formulir. Data dan informasi harus sama persis dengan data dan informasi yang diisikan pada saat membeli e ticket Persib vs Persija sebelumnya.  

Jika data tidak sama, refund tidak akan bisa diproses karena dianggap tidak valid.

Proses refund membutuhkan waktu 30 hari kerja.

Baca Juga: Bukan Kemenangan yang Penting bagi Luis Milla Saat Persib vs Persija BRI Liga 1, Paling Utama Adalah Ini

Berikut langkah pengisian formulir untuk refund tiket pertandingan Persib vs Persija

1. Mengisi formulir Klik disini

2. Bobotoh dipotong administrasi sesuai rekening tujuan pengembalian dana, namun maksimal Rp 5.000.

3. Entry formulir, mencakup:

- Identitas pembeli (nama lengkap, NIK, nomor handphone aktif WA, email)

- Tanggal pembelian

- Tribun

- Metode pembayaran

- Kode invoice (unique code pada neo loket)

Baca Juga: Luis Milla: Persib Bandung Hanya Butuh Suntikan Bek Kiri Anyar untuk Tambah Kekuatan

- Klik: Refund → Tujuan pengembalian: nomor Gopay, identitas rekening transfer (nama bank, nama pemilik akun, nomor rekening).Bila rekening berbeda dengan identitas penonton, Persib tidak bertanggung jawabatas status pascatransfer.

4. Uang tidak bisa dikembalikan dalam bentuk tunai.

5.Klaim refund dibuka mulai hari ini tanggal 6 dan maksimal proses klaim refund pada tanggal 7 Januari 2023 malam.

6. Klaim refund akan diproses setelah data diverifikasi dengan database pembelian.

7. Pengembalian dana paling lambat dijalankan selama 30 hari setelah batas akhir pengumpulan data.

8. Periksalah email secara berkala. Bobotoh tidak perlu menghubungi customer service (CS) melalui pesan whatsapp atau telepon.***

 

Editor: Dendi Sundayana

Sumber: persib.co.id DeskJabar

Tags

Terkini

Terpopuler