Klasemen Akhir Grup C & D Piala Dunia Qatar 2022: Argentina Vs Australia, Prancis Vs Polandia di 16 Besar

1 Desember 2022, 05:37 WIB
Ilustrasi hasil laga. Empat negara dari Grup C dan D Piala Dunia Qatar 2022 memastikan lolos ke 16 besar, yaitu Prancis, Australia, Argentina, Polandia. /Kolase foto Antara/Juns/Antara/Juns

DESKJABAR - Empat negara yang tergabung dalam Grup C dan D Piala Dunia Qatar 2022 memastikan lolos ke babak 16 besar setelah menyelesaikan pertandingan terakhir pada Rabu 30 November 2022 malam dan Kamis 1 Desember 2022 dinihari.

Keempat negara tersebut adalah Prancis, Australia dari Grup D, serta Argentina dan Polandia dari Grup C.

Berikut ini hasil lengkap laga kemarin malam dan dinihari tadi serta klasemen akhir Grup C dan D Piala Dunia 2022.

Baca Juga: Prediksi Skor Polandia Vs Argentina di Piala Dunia Qatar 2022 Kamis Dinihari, Head to Head & Statistik Menang

1. Tunisia Vs Prancis 0-1

2. Australia Vs Denmark 1-0

3. Polandia Vs Argentina 0-2

4. Arab Saudi Vs Meksiko 1-2

Dengan hasil laga tersebut, Argentina yang kalah di laga pembuka akhirnya tampil sebagai juara Grup C dengan 6 poin kemenangan, disusul Polandia di urutan ke-2 dengan 4 poin, Meksiko 4, dan Arab Saudi 3.

Sedangkan Prancis yang sudah memastikan lolos sejak beberapa hari lalu, tetap berada di puncak Grup dengan 6 poin diikuti Australia 6 poin, Tunisia 4, dan Denmark 1.

Baca Juga: Jadwal Lengkap Piala Dunia 2022, 32 Negara Terbagi 8 Grup, 64 Laga Berikut Jam dan Link Live Streaming

Klasemen akhir Grup C dan Grup D Piala Dunia Qatar 2022.

Berdasarkan skema 16 besar, juara Grup C akan berhadapan dengan runner up Grup D dan juara Grup D berhadapan dengan runner up Grup C.

Pada babak 16 besar yang berlangsung Minggu 4 Desember 2022 pukul 02.00 WIB, Argentina akan berhadapan dengan Australia.

Babak 16 besar selanjutnya di hari yang sama pukul 22.00 WIB, akan mempertemukan Prancis dengan Polandia.***

Editor: Samuel Lantu

Sumber: FIFA World Cup 2022

Tags

Terkini

Terpopuler