Persebaya Surabaya Dikalahkan Bali United 0-1, Gol Privat Mbarga Buyarkan Harapan Bajul Ijo Menang di Kandang

2 September 2022, 18:54 WIB
Persebaya Surabaya kalah dari Bali United dengan skor 0-1 pada pertandingan pekan kedelapan BRI Liga 1 Jumat, 2 September 2022 /Instagram.com/@official.persebaya /

 

DESKJABAR – Persebaya Surabaya harus menerima kenyataan pahit usai dikalahkan Bali United 0-1 pada laga BRI Liga 1 pekan kedelapan yang digelar di Stadion Gelora Bung Tomo, Surabaya, Jawa Timur, Jumat, 2 September 2022.

Gol tunggal kemenangan Bali United dicetak oleh Privat Mbarga menit ke-32.

Mengawali jalannya pertandingan, Persebaya Surabaya dan Bali United bermain dengan ofensif.

Serangan demi serangan terus dibangun kedua tim untuk menciptakan peluang berbahaya dan mencari gol pembuka keunggulan.

Baca Juga: Tempat Wisata Curug Cikondang Cianjur: Serasa di Niagara Waterfall, Bisa Terkenal Jika Mandi di Sana

Selama 10 menit babak pertama berjalan, Persebaya Surabaya banyak melakukan upaya penetrasi di sektor pertahanan bagian kanan dan kiri Bali United.

Pada menit ke-6 Persebaya Surabaya mendapatkan tendangan bebas usai Marselino Ferdinan dilanggar Jajang Mulyana.

Leo Lelis yang menjadi eksekutor tendangan bebas tidak mampu menciptakan peluang dan gol dari kesempatan tersebut.

Bola mengenai pagar betis pemain Bali United.

Satu menit kemudian aksi dari Catur Pamungkas juga hampir menjadi gol pembuka Persebaya Surabaya.

Sayangnya tendangan Catur Pamungkas masih melebar di atas mistar gawang Nadeo Argawinata.

Lagi-lagi dalam kurun waktu 3 menit Persebaya Surabaya terus menekan pertahanan Bali United.

Menit ke-8 tendangan voli Sho Yamamoto gagal dikonversi menjadi gol.

Baca Juga: Intip Yu! Bocoran Healing, Curug Tilu Wisata Minicamp Ecopark Ciwidey Kabupaten Bandung

Pada menit ke-17, striker Persebaya Surabaya Silvio Junior hampir mencetak gol.

Dengan melakukan Gerakan meliuk-liuk dan mengecoh Privat Mbarga, Silvio Junior mampu melepaskan tembakan yang mampu dihalau barisan pertahanan Bali United.

Terus ditekan Persebaya Surabaya, justru Bali United mampu mencuri gol pada menit ke-32.

Berawal dari kemelut di kotak penalti Persebaya Surabaya, bola justru berhasil ditendang oleh salah satu pemain Bali United.

Kemudian terjadi bola liar yang kemudian mampu dikonversi menjadi gol oleh Privat Mbarga.

Tanpa pengawalan ketat, Privat Mbarga mengarahkan bola ke sudut sempit di sisi kiri gawang Persebaya Surabaya.

Pada babak kedua, Persebaya Surabaya banyak melakukan kontra strategi dengan pergantian pemain.

Tetapi solidnya lini belakang Bali United tak mampu ditembus barisan penyerang Persebaya Surabaya.

Sempat terjadi ketegangan pada waktu injury time babak kedua, namun Persebaya Surabaya tetap tidak bisa mencetak gol penyama kedudukan.

Baca Juga: MENGEJUTKAN, Otak Lemot, Mudah Lupa Gegara Remaja Kecanduan TikTok, Hasil Penelitian di China

Starting XI Persebaya Surabaya vs Bali United:

Persebaya Surabaya (4-3-3): Satria Tama (GK), Koko Ari Araya, Rizky Ridho, Leo Lelis, Catur Pamungkas (Alta Ballah, 46’), Alwi Slamat ©, Andre Oktaviansyah (M. Hidayat, 65’), Marselino Ferdinan (Januar Eka, 75’), Supriadi (Ahmad Nufiandani, 46’), Juninho, Sho Yamamoto (Denny Agus, 82’).

Pelatih kepala: Aji Santoso.

Bali United (4-3-3): Nadeo Argawinata (GK), Novri Setiawan, Jajang Mulyana (Haudi Abdillah, 46’), William Pacheco, Ricky Fajrin, Brwa Nouri, Rizky Pellu, Eber Bessa (Ahmad Agung, 85’), Yabes Roni (M. Rahmat, 59’), Privat Mbarga (Irfan Jaya, 90+3’), Ilija Spasojevic © (Lerby, 59’).

Pelatih kepala: Stefano Cugurra.***

Editor: Zair Mahesa

Tags

Terkini

Terpopuler