Timnas Indonesia vs Thailand: Inilah Kobaran Api Semangat Skuad Garuda Muda Jelang Semifinal di SEA Games 2021

19 Mei 2022, 13:24 WIB
Situasi pelatihan skuad garuda muda dalam menghadapi semifinal sepak bola antara timnas Indonesia vs Thailand /pssi.org/

DESKJABAR – Timnas Indonesia vs Thailand di babak semifinal SEA Games 2021 cabang olahraga sepak bola putra akan dilaksanakan Kamis 19 Mei 2022 pukul 16.00 WIB  di Stadion Thien Troung.

Tak dapat dipungkiri, lawan timnas Indonesia merupakan lawan yang tidak mudah untuk dihadapi, karena tim Thailand salah satu tim yang telah dijuluki tim terbaik dalam pertandingan sepak bola di kawasan Asia Tenggara.

Meskipun saingan mereka berat dan memiliki pemain terbaik, Namun, timnas Indonesia tidak pantang menyerah dan meyakini bahwa timnas Indonesia mampu meraih kemenangan.

Dikutip DeskJabar.com dari halaman situs pssi.org yang telah diunggah pada hari Rabu, 18 Mei 2022, pukul 14.31 WIB memaparkan tentang ‘Skuad Garuda Muda Tak Gentar Lawan Thailand’.

Baca Juga: HOTNEWS KASUS SUBANG, Polisi Gali Barbuk di Sekitar TKP, Apakah Ini Dari Petunjuk Baru? Warga Ketakutan

Gelandang Tim U-23 Indonesia yaitu Marc Klok menyampaikan bahwa dirinya siap menghadapi Thailand di babak semifinal SEA Games 2021 dan dia meyakini bahwa tim nya mampu meraih kemenangan.

“Kami tidak masalah lawan kami siapa, dan kami siap melawan Thailand, meski tidak dipungkiri mereka merupakan tim yang bagus, namun kami tim Indonesia memiliki kayakinan bahwa kami mampu meraih kemenangan,” ujar Marc Klok.

Kesiapan timnas Indonesia dalam menghadapi babak semifinal SEA Games melawan Thailand sudah sangat maksimal, sebab pelatih Shin Tae-yong telah memerhatikan bagaimana cara lawan bermain.

Pelatih Shin Tae-yong memerhatikan dan menganalisa strategi tim lawan ketika dalam babak pertandingan Thailand vs Laos, dimana tim Thailand susah payah mengalahkan Laos dan menghasilkan skor 1-0 (Thailand-Laos).

Baca Juga: Perkembangan Baru KASUS SUBANG, Polda Jabar Dalami Beberapa Saksi, Ada Temuan Barukah?

Bagi Shin Tae-yong, pertandingan ajang SEA Games ini merupakan bertandingan yang berbeda dengan pertandingan lainnya, karena salah satu pembedanya di ajang pertandingan ini, tim yang turun merupakan skuad yang masih berumur dibawah 23 tahun dengan tambahan tiga pemain senior.

Banyaknya skuad yang masih muda, hal ini dapat menimbulkan kesan bahwa semangat api perjuangan mereka masih berkobar dalam berjuang untuk memenangkan medali emas di SEA Games 2021.

“Dari awal saya sudah memiliki target bahwa tim Indonesia adalah juara. Siapapun saingannya dan seberapa hebat lawannya, kami harus selalu siap dan bisa mengalahkan mereka. Karena kami terus bekerja keras, disiplin, dan fokus terhadap pertandingan,” ujar Marc Klok.

“Sebelum pertandingan Indonesia vs Thailand, mungkin banyak orang-orang merasa cemas dan panik terhadap tim kita. Namun, kami harus tetap percaya diri dan tentunya mencapai target untuk menjadi juara,” ujar lanjutannya.

 Baca Juga: Tes Kepribadian: Salah Satu Segitiga Akan Mengungkapkan Seperti Apa Kepribadian Anda Sebenarnya

Hal tersebut karena Marc Klok bertujuan ingin mengakhiri pertandingan SEA Games 2021 ini, dengan pulangnya timnas Indonesia yang meraih medali emas SEA Games 2021.

Untuk melihat siaran langsung pertandingan timnas Indonesia vs Thailand, dapat disaksikan dalam liputan live siaran langsung yang diadakan siaran televisi RCTI dan iNews TV, dan dapat dilihat di live streaming RCTI+.

Link live streaming RCTI+ yaitu https://m.rctiplus.com/tv/rcti. ***

Editor: Dendi Sundayana

Sumber: pssi.org

Tags

Terkini

Terpopuler