VIRAL Petualangan Ibu Paruh Baya Mengemis secara paksa Berakhir, Dimasukan ke RSJ Oleh Dinsos kota Bogor

- 28 April 2024, 20:30 WIB
Dinas sosial (Dinsos) kota Bogor akan mamsukan ibu pengemis yang marah - marah saat meminta kepada masyarakat ke RSJ Marzuki Mahdi untuk dilakukan tes kejiwaan
Dinas sosial (Dinsos) kota Bogor akan mamsukan ibu pengemis yang marah - marah saat meminta kepada masyarakat ke RSJ Marzuki Mahdi untuk dilakukan tes kejiwaan /Tangkapan layar Instagram @infojawabarat/

DESKJABAR - Seorang ibu paruh baya yang viral di media sosial mengemis kepada warga sambil marah - marah pertama kali muncul di wilayah kota Depok, Jawa Barat beberapa waktu lalu.

Saat kejadian di wilayah Depok, sempat bersitegang dengan salah satu warga komplek perumahan dibilangan kota Depok, setelah marah - marah lalu dia berlalu begitu saja.

Selang beberapa minggu setelah viral di kota Depok, muncul lagi dengan motif yang sama di wilayah kota Sukabumi, dan viral juga di media sosial.

Baca Juga: Gaung Dukungan Untuk Bima Arya Maju ke JABAR 1 Semakin Menggema, Salah satunya dari Para Runners, Ini Infonya

Kemunculannya di kota Sukabumi juga sempat cekcok mulut dengan bapak - bapak, mengemis secara paksa dan mengeluarkan kata - kata yang kurang pantas di dengar. setelah itu, dia berlalu dan mengaku akan pulang ke Bandung.

Namun kenyataannya bukan pulang ke Bandung, tetapi malah mengulangi perbuatannya, meminta - minta secara paksa kepada warga Cianjur.

Dan terakhir, ibu tersebut mengulangi lagi perbuatan yang sama di wilayah kota Bogor, meminta paksa kepada warga di salah satu komplek perumahan, juga menjadi viral di media sosial.

Baca Juga: Semula Larang Nobar, Akhirnya MNC Group Izinkan Masyarakat Nonton Bareng dengan Syarat & Ketentuan Ini !

Keberadaan ibu yang di duga stress meminta - minta paksa kepada masyarakat mengundang perhatian Kasatpol-PP kota Bogor.

Melalui jajarannya Kasapol-PP memerintahkan untuk mengecek keberadaan ibu tersebut, bersama jajaran Dinas sosial kota Bogor dan instansi terkait lainnya.

Akhirnya keberadaan si ibu yang di duga stress tersebut diamakan dari TKP dan diangkut menggunakan kendaraan operasional Satpol PP dan langsung di rujuk ke Dinas Sosial kota Bogor.

Sampai berita ini diturunkan, yang bersangkutan diamankan di Kantor Dinas Sosial kota Bogor, dan dilakukan assesment. Dan rencana selanjutnya akan dibawa ke Rumah Sakit Ketergantungan Jiwa Marzuki Mahdi, Jl Dr Semeru kota Bogor. 

Baca Juga: KPU Umumkan Pendaftaran Badan AD HOC PPK Kecamatan Pilkada Serentak Tahun 2024, Ini Syarat dan Jadwalnya

Tanggapan Netizen

Viralnya ibu paruh baya meminta - minta secara paksa mengundang perhatian juga para netizen yang memberikan komentar beragam seperti berikut ini ;

Pemilik akun @astrikputri menyebut, masyarakat Bogor sama dinsos Bogor gercep tindakannya, tetap yee ibunya playing victim, ibu selalu bawa - bawa agama tapi ibu sendiri minta - minta yang jelas - jelas di Islam itu gak boleh.

"Bravo satpol PP dan Dinsor Bogor," kata pemilik akun irwan_hardiansyah_r.

Sementara menurut pemilik akun papa.groot, Road show ngemisnya berakhir di Bogor.

Baca Juga: Peringati Hari Jadi Ke-21 Pemkot Depok Menggelar NOBAR Pertandingan Semifinal Piala Asia U-23 di Open Space

Selanjutnya kata pemilik akun shalma*** Terima kasih kepada Bapak - bapak dinas sosial dan Satpol PP.

Semoga petualangan ibu ini berakhir, ada solusi terbaik yang dilakukan dinas sosial dan Satpol PP kota Bogor, dan semoga ibu ini bisa kembali ke pangkuan keluarganya dengan baik.***

 

Editor: Agus Sopyan

Sumber: Instagram @infojawabarat


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah