Daftar Harga Kebutuhan Pokok di Pasar Dramaga Bogor, Daging Sapi Naik Mencapai Rp 160 Ribu Per Kilogram

- 9 April 2024, 12:00 WIB
Harga daging sapi di Pasar Dramaga Kabupaten Bogor sehari sebelum Idul Fitri Naik Signifikan mencapai Rp 160.000/kg
Harga daging sapi di Pasar Dramaga Kabupaten Bogor sehari sebelum Idul Fitri Naik Signifikan mencapai Rp 160.000/kg /DeskJabar.com/Agus Sopyan/

DESKJABAR - Daftar Harga Kebutuhan Pokok hari ini, sehari menjelang Idul Fitri 1445 H/ 2024 di Pasar Dramaga Kabupaten Bogor, Jawa Barat terpantau naik.

Dampak dari permintaan pasar yang sangat tinggi sehari menjelang Hari Raya Idul Fitri, beberapa kebutuhan pokok seperti daging sapi naik meroket.

Menurut pengakuan pedagang daging sapi di pasar Dramaga Bogor, hari ini harga daging fluktuiatif, pada pagi hari sekitar jam 06.00 - 07.00 WIB masih di kisaran Rp 140.000/kg.

Baca Juga: BURUAN SERBU Promo Harga LEBARAN Yogya Grand Dramaga Bogor, MURMER Daging Rendang Hanya 10.850 Per 100 gram

Namun hingga siang ini pukul 10.00 WIB, permintaan pasar sangat tinggi hingga harga daging naik Rp 20.000/kg dan harga saat ini mencapai diangka tertinggi yakni Rp 160.000/kg.

Menurut Pak Udin pedagang daging, dirinya mengaku dari pagi hingga pukul 10.00 WIB, daging dagangannya telah ludes sekitar 300 kg.

"Alhamdulillah 300 kg sudah laris hingga jam 10 pagi ini," ujarnya.

Begitu juga kenaikan dialami daging ayam broiler, semula harga hari ini Rp 40.000/kg, namun kata pedagang ayam semakin siang permintaan semakin tinggi, hingga harga naik Rp 5,000/kg dan harga saat ini mencapai Rp 45.000/kg.

Halaman:

Editor: Agus Sopyan

Sumber: Liputan


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x