Tjahjo Kumolo, Menteri yang Hartanya Paling Sedikit

- 1 Juli 2022, 16:10 WIB
Tjahjo Kumolo, dua kali jadi menteri, namun hartanya paling sedikit dari anggota kabinet lainnya.
Tjahjo Kumolo, dua kali jadi menteri, namun hartanya paling sedikit dari anggota kabinet lainnya. /menpan.go.id/

DESKJABAR- Menteri PAN RB Tjahjo Kumolo meninggal dunia di RS Abdi Waluyo akibat infeksi paru-paru, Jumat 1 Juli 2022 pada pukul 11.10 WIB.

Sebelum meninggal, Tjahjo Kumolo sempat menjalani perawatan beberapa hari di rumah sakit tersebut.

Siapa Tjahjo Kumolo? Inilah perjalanan hidupnya.

Dikutip dari setneg.go.id, Tjahjo Kumolo lahir di Solo, 1 Desember 1957. Ayahnya, Bambang Soebandiono merupakan veteran pejuang kemerdekaan, sementara ibunya, Toeti Slemoon, seorang ibu rumah tangga.

Tjahjo Kumolo menamatkan semua jenjang pendidikannya di Semarang, dari SD hingga Perguruan Tinggi. Ia merupakan jebolan Universitas Dipenogoro.

Begitu lulus ia langsung terjun ke dunia politik dan bergabung dengan Partai Golkar.

Baca Juga: Jenazah Menpan RB Tjahjo Kumolo Tiba di Rumah Duka, Begini Situasi di Tempat Persemayaman

Tahun 1987 Tjahjo Kumolo mulai mencalonkan diri menjadi anggota DPR RI.

Memiliki jaringan bagus dan basis massa yang kuat, Tjahjo Kumolo langsung berhasil melenggang ke Senayan.

Saat itu usianya baru 30 tahun. Usia yang relatif muda untuk menjadi anggota DPR RI mengingat dominannya kader-kader senior pada saat itu.

Halaman:

Editor: Samuel Lantu

Sumber: setneg.go.id lhkpn.kpk.go.id


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x