KRONOLOGI LENGKAP Ditemukannya Jenazah Eril di Bendungan Engehalde Sungai Aare, Bern, Swiss

- 10 Juni 2022, 20:41 WIB
Berikut kronologi penemuan jenazah Eril di Bendungan Engehalde Sungai Aare, Bern, Swiss.
Berikut kronologi penemuan jenazah Eril di Bendungan Engehalde Sungai Aare, Bern, Swiss. /Instagram Attalia Praratya/


DESKJABAR
- Anak sulung Ridwan Kamil, Eril, atau yang memiliki nama lengkap Emmeril Kahn Mumtadz akhirnya ditemukan. 

Eril ditemukan di bendungan Engehalde, sungai Aare, Bern, Swiss oleh kepolisian maritim Bern Swiss, pada Rabu, 8 Juni 2022 setelah lebih dari sepekan pencarian. 

Berikut kronologi lengkap ditemukannya jenazah Eril, putera sulung dari Gubernur Jawa Barat Ridwan Kamil.

Pencarian dilakukan sejak Eril dikabarkan menghilang pada Kamis, 26 Mei 2022 lalu. 

Baca Juga: Jadwal Lengkap Piala Presiden 2022 Grup B: Barito Putera Hadapi RANS Nusantara FC di Laga Perdana

Sang ayah, Ridwan Kamil yang saat itu sedang melaksanakan kunjungan kerja di Inggris, langsung bertolak ke Swiss untuk mengikuti prosesi pencarian.

Keluarga harap harap cemas pada saat pencarian di hari pertama. 

Harapan ditemukannya Eril dalam kondisi selamat dan baik baik saja masih besar.

Namun, pada pencarian pertama dilakukan tidak membuahkan hasil. Keluarga masih optimis dengan keselamatan Eril.

Pencarian dilakukan pada hari kedua. Berbagai fasilitas mulai dari drone, patroli perahu penyisiran sejumlah ruas sungan dilakukan, pun juga dilakukan dengan melakukan penyelaman.

Halaman:

Editor: Syamsul Bachri

Sumber: Berbagai Sumber Konferensi Pers


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x