Harga Beras Makin Mahal, Diskoperindag Kabupaten Tasikmalaya Siap Lakukan Operasi Pasar di Titik Ini

- 22 Februari 2024, 17:03 WIB
 Harga beras di Indonesia termasuk di Kabupaten Tasikmalaya semakin mahal, pihak dinas Koperindag Kabupaten Tasikmalaya akan segera melakukan operasi pasar di titik titik ini.
Harga beras di Indonesia termasuk di Kabupaten Tasikmalaya semakin mahal, pihak dinas Koperindag Kabupaten Tasikmalaya akan segera melakukan operasi pasar di titik titik ini. /Abdul Latif/ DeskJabar /

Kata Endang Syahrudin saat ini pihak Koperindag Kabupaten Tasikmalaya terus melakukan koordinasi dengan Bulog dan juga BI untuk segera melakukan operasi pasar di wilayah Kabupaten Tasikmalaya.

Baca Juga: PEROLEHAN Suara Sepekan Caleg Artis Kursi DPR RI di Dapil 2 Jawa Barat, Mampu Mengalahkan Jagoan Lokal

Operasi pasar ini kata Endang Syahrudin akan dilakukan dalam waktu satu hari dan seluruh lapisan masyarakat bisa membeli beras dengan harga terjangkau selama stok masih ada.

"Jadi pada pelaksanaan operasi pasar ini tidak ada batasan. Siapapun boleh membeli beras dan kebutuhan lainya selama stok masih ada," kata Endang Syahrudin.

Pihak Koperindag dalam pelaksanaan operasi pasar ini sifatnya hanya melakukan koordinasi dengan pihak Bolong dan juga BI karena stok beras dan kebutuhan lainya ada di Bulog.

Hanya saja pihaknya berharap agar pelaksanaan operasi pasar ini bisa membantu masyarakat di Kabupaten Tasikmalaya dalam mendapatkan beras dengan harga terjangkau.

Baca Juga: Senjata Pistol Putih Buatan Pindad Ini Bukan Terbuat dari Kertas Tapi Betulan, Jadi Mode di Amerika dan Eropa

Sedangkan operasi pasar yang akan segera dilakukan di wilayah Kabupaten Tasikmalaya ini akan dilakukan di beberapa titik di berbagai wilayah Kabupaten Tasikmalaya.

Kata Endang Syahrudin, operasi pasar murah ini rencana akan dilakukan di wilayah barat, selatan, timur dan utara Kabupaten Tasikmalaya.

Dan untuk titik awal operasi pasar beras murah ini akan dilakukan di wilayah Singaparna tepatnya di Gedung Bupati atau Gebu. Namun titik pastinya masih koordinasi dengan pihak Bulog.

Halaman:

Editor: Ferry Indra Permana


Tags

Artikel Pilihan

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah