Tiga Tokoh Pendidikan Kota Bandung Mendapatkan Penghargaan Literasi Adhi Karya Niskala

- 20 Desember 2023, 12:00 WIB
Vannesa Literat kecil Juara II menulis Cerpen FL2N - 2022 saat menyerahkan dua buku karyanya kepada Kadisdik Kota Bandung, Drs.H. Hikmat Ginanjar,.M.Si.
Vannesa Literat kecil Juara II menulis Cerpen FL2N - 2022 saat menyerahkan dua buku karyanya kepada Kadisdik Kota Bandung, Drs.H. Hikmat Ginanjar,.M.Si. /Dok. Riyanto/

DESKJABAR - Tiga insan Pendidikan  Kota Bandung,  Drs.H. Hikmat Ginanjar,M.SI, Dra. Nita Suharnety,.M.Si dan  Hj. Ilas Sulasiah,.S.Pd,.M.M.Pd, mendapatkan anugrah  literasi tinggi  Adhi Karya Niskala  dari Ketua tetap Festival  dan Lomba Literasi Nasional Dinas Pendidikan Nasional (FL2N) tahun 2023.

Piagam penghargan tinggi kepada ketiga tokoh yang kuat dan kokoh memperjuangkan literasi  tanpa henti (Niskala) di Kota Bandung khususnya  menjadi tolok ukur penganugrahan  tersebut. 

Penyerahan piagam penghargaan dan kegiatan literasi lainnya dipusatkan di halaman SDN 37 Sabang Kota Bandung Rabu 20 Desember 2023.

Baca Juga: Bupati Ciamis Herdiat Sunarya Tegaskan Bawahannya Jangan Sampai ada Rakyat yang Kelaparan

Ketua FL2N Kota Bandung, Dra. Hj. Eva Farida A, M.M.Pd, kepada awak media di sela-sela pagelaran FL2N tingkat Kota Bandung, menjelaskan ketiga  insan pendidikan  tersebut menurut Hj.Eva adalah Drs. Hikmat Ginanjar sehari–hari mengabdi sebagai Kepala Dinas Pendidikan Kota Bandung,  Dra. Nita Suherneti, M.Si selama ini bekerja sebagai Pengawas SD Disdik Kota Bandung yang mengakhiri tugas kedinasan awal Desember 2023, dan Hj. Ilas  penggerak literasi yang purna tugas ASN pengawas SD di Disdik Kota Bandung di pertengahan tahun 2023 lalu.

“Ketiga tokoh itu adalah orang-orang hebat yang bekerja penuh semangat, penuh dedikasi, bekerja dengan hati-hati, sepenuh hati, bekerja dengan hati untuk anak-anak literat di Kota Bandung, “ kata Hj. Eva.

Salah satu penerima penghargaan, Hikmat Ginanjar mengucapkan terima kasih atas penghargaan tersebut, tetapi yang lebih penting adalah menyelamatkan anak-anak Kota Bandung dari ketertinggalan pendididikan, salah satunya dengan literasi.

Karena jika dapat melaksanakan enam dasar literasi Kota Bandung akan selamat dari berbagai permalasahan  ketertinggalan pendidikan itu.

Menurut Hikmat Indeks kegemaran membaca di Kota Bandung per-2022 sudah mencapai 76.04, itu sudah lebih baik, dan Dinas Pendidikan melalui pelajar di Kota Bandung ikut berperan.

Halaman:

Editor: Samuel Lantu

Sumber: Liputan


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x