Ribuan Peserta MTQ Ke 48 Tingkat Kota Bandung Digelar, Peserta Datang Dari 30 Kecamatan

- 22 Juli 2023, 11:45 WIB
Kota Bandung menggelar Musabaqah Tilawatil Quran (MTQ), 1.380 peserta dari 30 kecamatan siap berlaga.
Kota Bandung menggelar Musabaqah Tilawatil Quran (MTQ), 1.380 peserta dari 30 kecamatan siap berlaga. /bandung.go.id/

5. Cabang sahril Al Qur'an terdiri dari 1 golongan

6. Cabang seni kaligrafi terdiri dari 4 golongan

7. Cabang karya tulis ilmiah Al Qur'an terdiri dari 1 golongan.

"Pada pembukaan MTQ ke-48 ini, Cibeunying Kaler menurunkan personil defile kafilah terbanyak yakni 100 orang yang ikut meramaikan pembukaan," katanya.

Sementara itu, Plh Wali Kota Bandung, Ema Sumarna berarap, kegiatan ini bisa menjadi wadah bagi pemerintah dan masyarakat bersama-sama mengintrospeksi diri.

"Visi Kota Bandung ingin mewujudkan kota yang unggul, nyaman, sejahtera, dan terutama agamis. Hal-hal yang berkaitan dengan ketidakharmonisan dalam kehidupan beragam jangan sampai terjadi di kota ini," ucap Ema.

Ia mengimbau agar masyarakat menjalankan kehidupan sesuai akidah masing-masing, terutama sebagai umat Islam harus mampu menjaga keharmonisan. Tidak mengedepankan hal-hal yang menunjukkan perbedaan.

"Peran Forum Komunikasi Umat Beragama (FKUB) di Kota Bandung juga berjalan sangat luar biasa. Ini menjadi fondasi untuk kita menyelenggarakan kegiatan apapun di Kota Bandung akan selalu berjalan tentram dan aman," ungkapnya.

Baca Juga: Jadwal Acara RCTI Hari Ini Sabtu 22 Juli 2023: Ada Bajaj Bajuri The Movie dan Ikatan Cinta

Selain itu menurut Ema, MTQ menjadi ladang yang efektif untuk menyiarkan nilai-nilai Islam. Para kafilah pun sudah disiapkan dengan semaksimal mungkin di tiap kecamatan untuk bisa menghasilkan kafilah terbaik Kota Bandung yang akan mengikuti ajang berikutnya di tingkat Jabar.

Halaman:

Editor: Yedi Supriadi


Tags

Artikel Pilihan

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah