Hari Ini Kabupaten Ciamis Ulang Tahun Ke 381, Warga Berharap Ciamis Semakin Maju, Ini Ucapan dan Harapannya

- 12 Juni 2023, 12:11 WIB
Kabupaten Ciamis genap berusia 381 tahun, Senin 12 Juni 2023. Warga berharap Ciamis makin maju dalam segala bidang dan masyarakatnya sejahtera./ciamiskab.go.id
Kabupaten Ciamis genap berusia 381 tahun, Senin 12 Juni 2023. Warga berharap Ciamis makin maju dalam segala bidang dan masyarakatnya sejahtera./ciamiskab.go.id /

 

DESKJABAR - Hari ini Senin, 12 Juni 2023 bertepatan dengan hari ulang tahun atau Hari Jadi Kabupaten Ciamis yang Ke 381 dan ditandai dengan digelarnya Rapat Paripurna Istimewa DPRD Kab. Ciamis.

Bagi Kabupaten Ciamis Jawa Barat, pencapaian usia hingga 381 tahun tentu bukanlah sebuah perjalanan yang mudah namun dipastikan dalam prosesnya mengalami segudang tantangan, hambatan, ujian, permasalahan dan lainnya.

Namun berkat kebersamaan sinergitas dan upaya kerja keras semua pihak segala tantangan tersebut bisa dilalui bersama hingga Kab. Ciamis tetap berdiri hingga usianya mendekati 4 abad.

Baca Juga: KASUS SUBANG 2021, Sosok Banpol Masih Misteri, Sebenarnya Ada atau Tidak ?

Keberhasilan itu tentunya patut disyukuri bersama oleh semua pihak dan hasil dari pembangunannya diharapkan dapat diketahui, dinikmati dan dirasakan juga oleh seluruh warga Tatar Galuh Ciamis.

Untuk itu, dalam menyambut Hari Jadi Kab. Ciamis Ke 381 beragam agenda baik kegiatan pokok seperti Ngarak Pataka, ziarah ke makam leluhur maupun kegiatan penunjang seperti olahraga, seni, keagamaan, festival UMKM, karnaval kesenian, pelayanan dan lain lain dilaksanakan di berbagai kecamatan di wilayah Kab. Ciamis dan itu dilakukan agar masyarakat turut berpartisipasi dan menikmatinya.

Dalam upacara peringatan Hari Jadi Kabupaten Ciamis ke 381 Minggu, 11 Juni 2023 sebagai bentuk apresiasi, Pemkab. Ciamis juga memberikan ratusan penghargaan kepada berbagai kalangan dan masyarakat yang berprestasi serta memberikan bantuan sosial serta penandatanganan berbagai proyek pembagunan.

Halaman:

Editor: Yedi Supriadi

Sumber: liputan


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x