Ridwan Kamil Maju Lagi di Pilgub Jabar 2024? Ini 28 ASN Kandidat Cawagub Hasil Survei: TIDAK ADA NAMA UU

- 11 Mei 2023, 20:01 WIB
 Gubernur Jabara Ridwan Kamil dan Wagub Uu Ruzhanul Ulum pada Halal Bihalal Idul Fitri 1444 H tingkat Provinsi Jabar di Gedung Sate, Kota Bandung, Rabu 10 Mei 2023. Jika Ridwan Kamil maju lagi di Pilgub 2024, IPRC merilis ada 28 ASN yang bisa jadi kandidat alternatif Cawagubnya.
Gubernur Jabara Ridwan Kamil dan Wagub Uu Ruzhanul Ulum pada Halal Bihalal Idul Fitri 1444 H tingkat Provinsi Jabar di Gedung Sate, Kota Bandung, Rabu 10 Mei 2023. Jika Ridwan Kamil maju lagi di Pilgub 2024, IPRC merilis ada 28 ASN yang bisa jadi kandidat alternatif Cawagubnya. /ciamiskab.go,id/


DESKJABAR - Menyusul kabar yang mengatakan Gubernur Jabar Ridwan Kamil akan maju lagi di Pilgub Jabar 2024, saat ini muncul daftar 28 nama yang disebut-sebut cocok untuk menjadi kandidat alternatif Cawagub. Tidak ada nama Uu Ruzhanul Ulum.

Ridwan Kamil atau akrab dipanggil Kang Emil, masa baktinya sebagai Gubernur Jabar akan berakhir di tahun 2023 ini. Selama 5 tahun memimpin Jabar sejak tahun 2018 lalu, sedikitnya 500 penghargaan baik dari lembaga independen, lembaga pemerintah dan lembaga lainnya telah berhasil diraihnya.

Baca Juga: SUDAH TERSEDIA UGR Tol Getaci untuk 28 Desa di Kab Bandung: SEGERA DIBAYARKAN, INI DAFTARNYA

Baca Juga: Agar Tol Getaci Segera Terwujud, Pemkot Bandung Hibahkan 21 Bidang Tanah, DJKN Pantau Pemberian UGR

Adalah lembaga survei Indonesian Politics Research and Consulting (IPRC) yang merilis 28 nama aparatur sipil negara (ASN) di lingkungan Pemprov Jawa Barat, yang masuk dalam radar kandidat alternatif Calon Wakil Gubernur (Cawagub) Jabar 2024.

Sebanyak 28 ASN yang terdiri dari Eselon I dan II itu diungkapkan IPRC pada acara pemaparan hasil survei bertajuk "Pemilihan Gubernur Jawa Barat 2024: Menakar Calon Alternatif", di Kota Bandung, Jumat pekan lalu di Bandung.

Direktur Eksekutif IPRC, Firman Manan menjelaskan, survei yang dilakukan IPRC ini mengambil sampel sebanyak 1.200 orang dengan metode penarikan sampel melalui multistage random sampling, dengan margin of error rata-rata sebesar 2,87 persen pada tingkat kepercayaan 95 persen.

Beberapa nama elit birokrat yang banyak dipilih publik dalam survei IPRC dinilai memiliki rekam jejak yang baik dalam mengelola pemerintahan. Firman menyebutkan, beberapa di antara mereka memiliki kemampuan yang tepat untuk mendampingi Ridwan Kamil di periode kedua.

Menurut Firman, survei IPRC ini dilakukan di 18 Kabupaten dan 9 Kota di Jawa Barat periode April 2023, di mana warga yang sudah mempunyai hak pilih atau berumur 17 tahun atau lebih diwawancarai secara langsung (tatap muka) dengan menggunakan kuesioner oleh pewawancara yang telah dilatih.

Halaman:

Editor: Zair Mahesa

Sumber: Antara


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x