Hari Ini di Sumedang Bakal Hujan Petir Pada Jalur Ini, Hati-Hati Melintas dan Perhatikan Jam

- 26 November 2022, 09:58 WIB
Salah satu jalur jalan raya di Paseh, Sumedang, Jawa Barat.
Salah satu jalur jalan raya di Paseh, Sumedang, Jawa Barat. /Google Maps

DESKJABAR – Melintas jalan raya di Sumedang, Jawa Barat, dihimbau hati-hati dan perhatikan jam, karena salah satu jalur diprediksi akan mengalami hujan petir, Sabtu, 26 November 2022 ini.

Pihak BPBD Sumedang, pada Sabtu pagi melansir prakiraan cuaca dari BMKG Bogor, untuk Sabtu (26/11/2022) dan Minggu (27/11/2022).

Kewaspadaan dilakukan pada sejumlah tempat di Jawa Barat, karena selama musim hujan besar ini telah terjadi longsor dan gempa bumi termasuk di jalan raya.

Baca Juga: Kabupaten Kuningan, Suasana Seram di Kampung Mati Cigerut Kulon Malah Asyik di Malam Hari, Bikin Nyenyak Tidur

Dengan adanya gambaran prakiraan cuaca yang diumumkan BPBD Sumedang dari BMKG Bogor untuk Sabtu dan Minggu ini, masyarakat dapat memperhitungkan aktivitas sehari-hari.

Disebutkan, secara umum, pada 26 kecamatan di Sumedang, kondisinya berawan pada pagi hari antara pukul 07.00 sampai 10.00 WIB.

Namun, pada empat kecamatan, diperkirakan mulai ada hujan pada pukul 10.00, yaitu di Paseh, Tanjungsari, Jatinangor, dan Cimanggung.

Baca Juga: Opak Khas Majalengka, Asyik Dimakan Sambil Nonton Piala Dunia 2022, Dimana Bisa Memperoleh dan Cara Membuat

Hujan diperkirakan mulai merata di seluruh Sumedang pada sekitar pukul 13.00 sampai menjelang malam. Pada jam-jam tersebut, masyarakat harus berhati-hati membaca situasi hujan.

Halaman:

Editor: Kodar Solihat

Sumber: BMKG Instagram @bpbdsumedang


Tags

Artikel Pilihan

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x