KASUS SUBANG, Kapolda Sebut Penyelidikan Makin Mengarah ke Tersangka, BEGINI NASIB Yosef, Yoris, Mimin, Danu

- 30 April 2022, 17:09 WIB
Kapolda Jabar Irjen Pol Suntana mengatakan, penyelidikan kasus Subang semakin menagarah ke nama tersangka. Yosef, Yoris, Mimin, Danu belum aman
Kapolda Jabar Irjen Pol Suntana mengatakan, penyelidikan kasus Subang semakin menagarah ke nama tersangka. Yosef, Yoris, Mimin, Danu belum aman /Antara/


DESKJABAR - Isu panas kasus pembunuh ibu dan anak di Subang atau kasus Subang yang menewaskan Tuti Suhartini dan Amalia Mustika Ratu alias Amel terus menggelinding.

Publik pun masih terus menanti dan berharap pelaku dan dalang kasus Subang yang sejak kejadian pada 18 Agustus 2021 lalu hingga kini belum juga terungkap bisa segera tuntas.

Sedikitnya sudah dua kali Kapolda Jabar Irjen Pol Suntana menjanjikan bahwa pihaknya akan segera mengumumkan para tersangka. Pertama Kapolda menyebutkan akan dilakukan pada awal tahun 2022.

Baca Juga: STRATEGI LICIK KASUS SUBANG: Terbongkar Kenapa Polisi Sulit Temukan Alat Bukti Kuat, Pelaku Lakukan Ini

Kemudian yang terbaru Kapolda mengatakan kasus Subang akan diumumkan sebagai kado puasa Ramadhan 2022. Namun kedua janji orang nomor satu di Polda Jabar itu, belum ditepatinya.

Meski begitu, pada kunjungan dinasnya di Purwakarta pada 22 Maret 2022 lalu, Kapolda Irjen Suntana mengungkapkan bahwa hasil penyelidikan yang dilakukan Direktorat Reserse kriminal Umum (Ditreskrimum) Polda Jabar kasus Subang telah mengarah kepada tersangka.

Kapolda Jabar juga menegaskan jajarannya sangat berkomitmen untuk mengungkap kasus pembunuh ibu dan anak di Subang secara jelas dan transparan kepada publik.

"Kami ingin memberikan komitmen bahwa polisi tidak berhenti dan mengungkap kasus ini," kata Kapolda Jabar Suntana.

Dengan belum diumumkannya siapa pelaku dan dalang kasus Subang, hal ini telah membuat para saksi, khususnya yang selama ini disebut-sebut sebagai saksi kunci seperti Yosef, Yoris, Danu dan juga Mimin status hukumnya belum aman.

Baca Juga: DANU KASUS SUBANG TERTANGKAP BASAH, Terciduk Saat Jalan-Jalan di Subang: Ini Penjelasan Heri Susanto

Halaman:

Editor: Zair Mahesa

Sumber: YouTube Anjas di Thailand Dok. DeskJabar.com


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x