JEJAK-JEJAK di Kasus Subang, Antara Kecurigaan Pacar Amel dan Penyebab Luka yang Dialami Danu

- 17 Januari 2022, 13:15 WIB
Anjas di Thailand lewat kanal YouTubenya menjelaskan jejak digital adalah bukti pembelaan terhadap korban.
Anjas di Thailand lewat kanal YouTubenya menjelaskan jejak digital adalah bukti pembelaan terhadap korban. /YouTube Anjas di Thailand

Sehari sebelum menjalani tes kesehatan tanggal 7 Desember 2021, kuasa hukum Danu, Achmad Taufan mengatakan bahwa luka yang dialami Danu adalah karena kulit kliennya itu sensitive.

Bahkan terkadang kalau digaruk bisa menimbulkan luka.

Baca Juga: VIRAL, Video Belatung, Ada Sesuatu yang Salah dengan Pelaku, Ini Kata Psikolog  

Tidak ada jawaban yang pasti soal asal luka yang ada di kaki dan lengan Danu, apalagi sebelumnya netizen mengkaitkan dengan pernyataan dr Sumy Hastry soal ada bukti di bagian kuku di jasad Amel.

Meskipun, menurut Anjas, tidak ada jejak digital yang memperlihatkan pakar forensik Mabes Polri itu pernah menyatakan telah menemukan sesuatu di bagian kuku di jasad Amel.

Sebenarnya menurut Anjas, soal asal luka di tubuh Danu bisa dibuktikan secara ilmiah, misal dengan melakukan visum.

Namun, yang menjadi pertanyaan besar Anjas adalah, dalam pengungkapan kasus Subang 69 saksi sudah diperiksa, serta melibatkan 7 saksi ahli, namun sampai saat ini tim penyidik seperti tidak percaya diri untuk menggunakan petunjuk tersebut.

Baca Juga: Pendirian Masjid Agung Bandung, Ternyata Begini Sejarah dan Tujuannya

Menurut Anjas, ada dua kemungkinan yakni kemungkinan pertama adalah bahwa data tersebut ternyata tidak memberatkan Danu.

Kemungkinan kedua bisa saja data itu jadi petunjuk lain untuk pengungkapan kasus Subang, namun tim punya strategi lainnya menunggu momen yang tepat.

Halaman:

Editor: Dendi Sundayana

Sumber: YouTube Anjas di Thailand


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x